Mataram (ANTARA) - Kepala Kepolisian Daerah Nusa Tenggara Barat Inspektur Jenderal Polisi Djoko Poerwanto pamit kepada jajarannya untuk menjalankan tugas baru sebagai Kepala Polda Kalimantan Tengah menyusul terbitnya daftar mutasi jabatan di lingkup Polri pada 14 Oktober 2023.
"Saya dan keluarga pamit undur diri," kata Irjen Djoko saat memberikan arahan pada kegiatan Apel Mantap Brata Rinjani 2023-2024 di Lapangan Bhara Daksa, Polda NTB, Mataram Selasa.
Baca juga: Profil Kapolda NTB yang baru Irjen Umar Faroq
Ia menyampaikan terima kasih terhadap jajaran Polri di wilayah NTB beserta seluruh pemangku kebijakan di tingkat daerah yang telah mendukungnya dalam menjalankan tugas sebagai Kapolda NTB.
"Semuanya telah memberikan dukungan sehingga saya bisa menjalankan tugas sebagai Kapolda NTB sampai dengan keluarnya surat telegram rahasia tentang pindah tugas saya ke Kalimantan Tengah," ujarnya.
Djoko mengakui dalam masa kepemimpinannya di NTB selama satu tahun 10 bulan, dirinya belum memberikan prestasi yang terbaik
"Mohon maaf, saya belum bisa memberikan yang terbaik buat NTB. Saya belum bisa memberikan yang terbaik buat organisasi dan saya belum bisa memberikan yang terbaik untuk bapak ibu sekalian," ucapnya.
Djoko berharap doa dari seluruh jajaran Polda NTB dan pihak lain di daerah itu dapat turut menyertai dirinya dan keluarga dalam mengemban tugas baru sebagai Kapolda Kalimantan Tengah.
"Semoga, dalam tugas baru sebagai Kapolda Kalimantan Tengah, saya beserta keluarga bisa tetap sehat, amanah. Saya mohon silaturahmi tetap di jaga," tambahnya.
Baca juga: Kapolda NTB: 10 ribu personel TNI-Polri siap amankan Pemilu 2024
Baca juga: Irjen Pol Umar Faroq jadi Kapolda NTB: Kapolri mutasi 55 perwira tinggi dan perwira menengah
Mutasi jabatan perwira tinggi dan menengah di lingkup Polri berdasarkan Surat Telegram Kapolri Nomor: ST/2360/X/KEP./2023. Irjen Polisi Djoko Poerwanto masuk daftar tersebut dan mendapat tugas baru sebagai Kapolda Kalimantan Tengah.
Sedangkan Kapolda NTB yang menjadi penggantinya masih satu angkatan Akpol 1989, yakni Irjen Polisi Umar Faroq yang kini masih menduduki jabatan Widyaiswara Kepolisian Utama Tingkat I Sespim Lemdiklat Polri.
Berita Terkait
Profil Kapolda NTB yang baru Irjen Umar Faroq
Selasa, 17 Oktober 2023 6:55
Kasus korupsi masker Rp12 miliar di NTB, Kapolda asistensi penanganannya
Selasa, 22 Agustus 2023 14:46
Kapolda NTB: 253 kasus kejahatan jalanan berhasil terungkap dalam dua pekan
Rabu, 16 Agustus 2023 15:39
Kapolda NTB: Nota kesepahaman bentuk komitmen bersama mencegah TPPO
Selasa, 27 Juni 2023 17:52
NTB diharapkan bersih dari peredaran narkoba, kata Komisi III DPR RI
Kamis, 25 Mei 2023 15:52
Kapolda NTB lantik 4 PJU dan 2 kapolres, berikut nama-namanya
Jumat, 28 April 2023 14:23
Kapolda NTB memaknai Ramadhan sebagai pendidikan di madrasah
Sabtu, 22 April 2023 9:40
Kapolda NTB sebutkan 35 posko siap bantu penanganan mudik Lebaran 2023
Senin, 17 April 2023 16:53