53 persen anak usia 6-11 tahun di Kota Mataram sudah dapat vaksinasi COVID-19

id vaksinasi anak mataram,vaksinasi covid,penanggulangan covid

53 persen anak usia 6-11 tahun di Kota Mataram sudah dapat vaksinasi COVID-19

Arsip Foto. Petugas kesehatan memberikan suntikan vaksin COVID-19 pada anak usia 6-11 tahun di Kota Mataram, Provinsi Nusa Tenggara Barat. (ANTARA/Nirkomala)

Mataram (ANTARA) - Sebanyak 25.121 anak atau 53,84 persen dari total 46.655 anak usia enam sampai 11 tahun yang menjadi sasaran vaksinasi COVID-19 di Kota Mataram, Provinsi Nusa Tenggara Barat, sudah mendapat suntikan vaksin dosis pertama menurut data Dinas Kesehatan.

"Layanan vaksinasi dosis kedua bagi anak usia enam sampai 11 tahun juga sudah kita mulai dan sesuai target jadwal yang kita rencanakan," kata Kepala Dinas Kesehatan Kota Mataram Usman Hadi di Mataram, Selasa.

Menurut data Dinas Kesehatan Kota Mataram, anak usia enam sampai 11 tahun yang sudah mendapat vaksinasi COVID-19 dosis kedua hingga Selasa (8/2) sebanyak 3.513 anak atau 7,53 persen dari target vaksinasi.

Usman mengemukakan bahwa Kota Mataram mendapat dukungan dari Satuan Tugas Penanganan COVID-19 Provinsi Nusa Tenggara Barat dalam pelaksanaan vaksinasi pada anak usia enam sampai 11 tahun melalui program "Gempur Mataram".

"Jadi untuk pengiriman dosis vaksin, kita juga diprioritaskan dan stok vaksin jenis Sinovac untuk anak usia 6-11 tahun tetap tersedia," katanya.

Ia mengatakan bahwa pelayanan vaksinasi COVID-19 bagi anak usia enam sampai 11 tahun setiap hari dilaksanakan di sekolah-sekolah dengan dukungan tim petugas kesehatan dari puskesmas.

Pelaksanaan vaksinasi COVID-19 pada anak usia enam sampai 11 tahun di Kota Mataram diharapkan bisa segera tuntas agar pelaksanaan kegiatan pembelajaran tatap muka secara penuh bisa lebih aman.

"Memang anak yang sudah divaksin tidak menjamin tidak terserang (COVID-19), tapi (setidaknya) saat kena mereka sudah ada antibodi sehingga efeknya tidak terlalu berat dibanding anak yang tidak divaksin," kata Usman.