Mataram (ANTARA) - Kepala Kepolisian Daerah Nusa Tenggara Barat Inspektur Jenderal Polisi Djoko Poerwanto mengatensi kemacetan yang terjadi dalam pergerakan arus mudik Idul Fitri 1443 Hijriah.
"Sesuai arahan Pak Kapolda NTB, personel diminta untuk memprioritaskan pengamanan di titik-titik yang berpotensi terjadinya kemacetan. Personel juga diingatkan untuk bertugas secara bergantian," kata Kepala Bidang Humas Polda NTB Komisaris Besar Polisi Artanto di Mataram, Kamis.
Dalam pengamanan arus mudik lebaran tahun ini, Kapolda NTB dikatakan Artanto telah mengecek langsung persiapan anggota lapangan, terutama yang bertugas di pos pengamanan.
Bersama rombongan pejabat lainnya, Kapolda NTB pada Rabu (27/4), mengecek persiapan personel yang bertugas di pos pengaman wilayah Lombok Barat dan Lombok Tengah.
"Lombok Barat itu, Pak Kapolda singgah di Pos Pengamanan Narmada. Kalau di Lombok Tengah, ke Pos Pengamanan Kopang," ucapnya.
Artanto meyakinkan bahwa kunjungan Kapolda NTB ke pos-pos pengamanan ini juga sebagai bentuk atensi dalam persiapan pelaksanaan "Operasi Ketupat Rinjani 2022" yang akan berlangsung 12 hari, mulai 28 April hingga 9 Mei 2022.
Karena itu, Kapolda NTB, mengecek seluruh kelengkapan sarana pendukung pengamanan, strategi pengamanan, sampai pada rekayasa lalu lintas dalam mengantisipasi kemacetan.
Begitu juga menguji kesiapan personel ketika masyarakat, khususnya yang sedang melaksanakan mudik lebaran, membutuhkan informasi.
"Terpenting itu petugas harus mengutamakan pelayanan masyarakat, agar masyarakat merasa nyaman dan aman," ujar dia.
Berita Terkait
Polres Badung Bali sebut jalur mudik Denpasar-Gilimanuk terkendali
Senin, 8 April 2024 17:53
Basarnas pertebal pengamanan keselamatan mudik Lebaran
Selasa, 2 April 2024 16:50
Kakorlantas pastikan koordinasi pengamanan Operasi Ketupat
Senin, 1 April 2024 6:49
Polisi bangun pos pengamanan di Terminal Mandalika jelang Lebaran
Selasa, 26 Maret 2024 17:25
Dishub Bekasi kerahkan 126 personel bantu amankan mudik
Selasa, 18 April 2023 21:17
Polres Lombok Utara siapkan Posko Pelayanan di Pelabuhan Bangsal
Selasa, 18 April 2023 12:50
Polres Lombok Tengah siapkan posko pengamanan arus mudik Lebaran
Senin, 17 April 2023 16:56
Basarnas Manado siagakan 120 personel pengamanan mudik Lebaran
Jumat, 14 April 2023 20:52