Jakarta (ANTARA) - Klub Liga Inggris Arsenal dikabarkan tengah berupaya untuk mendatangkan penyerang Manchester City Gabriel Jesus pada bursa transfer pemain musim panas ini. Dikutip dari Sky Sports, Jumat, Arsenal dikabarkan tengah melakukan pembicaraan soal kemungkinan mendatangkan Jesus dengan Manchester City, terlebih posisi penyerang asal Brazil itu kini terancam di lini depan The Citizen.
Manchester City pada bursa transfer musim panas ini akan kedatangan dua penyerang yaitu Erling Haaland dari Borussia Dortmund dan Julian Alvarez dari River Plate. Meski begitu, diyakini Manchester City masih enggan kehilangan Jesus.
Diperkirakan Manchester City mematok harga 58 juta euro atau sekitar Rp906 miliar untuk Jesus dan saat ini Arsenal adalah tim yang paling terdepan untuk mendapatkan jasa mantan pemain Palmeiras tersebut.
Baca juga: Jawa Barat lumbung bibit pesepakbola nasional
Baca juga: Mengembangkan potensi pesepakbola usia muda NTB
Berita Terkait
Penyerang Gabriel tak mau dibanding-bandingkan dengan Harry Kane
Selasa, 9 April 2024 6:00
Klub Arsenal ke Liga Champions ditandai kemenangan 4-0 atas PSV
Kamis, 21 September 2023 9:01
Permainan Declan Rice warnai kemenangan Arsenal atas Manchester United 3-1
Senin, 4 September 2023 6:31
Hasil Liga Inggris: pesta gol, Arsenal kokoh di puncak klasemen
Minggu, 2 April 2023 2:41
Tim Brazil dapati Jesus dan Telles cedera
Minggu, 4 Desember 2022 4:23
Pesepakbola Gabriel Jesus akan gabung Arsenal
Minggu, 26 Juni 2022 6:10
Gabriel Jesus cetak empat gol saat Man City membantai Watford 5-1
Minggu, 24 April 2022 0:00
Manchester City tekuk Leipzig dalam laga diwarnai hujan sembilan gol
Kamis, 16 September 2021 6:36