Gubernur Anies jamu Persija dan Chonburi FC jelang laga persahabatan

id Persija,Anies Baswedan,Jakarta International Stadium,JIS,Chonburi FC

Gubernur Anies jamu Persija dan Chonburi FC jelang laga persahabatan

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan (kedua dari kiri) memberikan keterangan pers usai makan malam bersama pemain Persija Jakarta dan klub asal Thailand, Chonburi FC di Balai Kota DKI, Jakarta Pusat, Sabtu (23/07/2022). Antara/Hendri Sukma Indrawan

Jakarta (ANTARA) - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menjamu tim Sepak Bola Persija serta tim asal Thailand Chonburi FC menjelang laga persahabatan di Jakarta International Stadium (JIS), Jakarta Utara. Jamuan yang bertemakan "Penyambutan untuk Pertandingan Persahabatan Internasional" berlangsung di Balai Kota, Jakarta Pusat pada Sabtu malam.

Diketahui, acara tersebut merupakan sambutan dari Pemprov DKI Jakarta menjelang pertandingan persahabatan antara Perisja dengan Chonburi FS saat Grand Launching JIS pada Minggu esok. Selain kedua tim tersebut, acara ini dihadiri oleh Pancoran Soccer Field, Kedutaan Besar Kerajaan Thailand untuk Indonesia Prapan Disyatat dan para kepala perangkat daerah.

"Tadi adalah jamuan kehormatan, ini adalah dua tamu yang nantinya akan bersama-sama memulai babak baru bagi JIS. Besok akan dirayakan dimulainya penggunaan JIS," kata Anies. Anies mengatakan pertandingan besok menjadi awal dimulainya penggunaan stadion dan menjadi babak baru dalam sejarah persepakbolaan Jakarta, bahkan Indonesia.
 
Tim Chonburi FC saat dijamu Pemprov DKI Jakarta jelang pertandingan persahabatan lawan Persija saat Grand Launching JIS pada Minggu (23/07/2022). Antara/Hendri Sukma Indrawan


Gubernur DKI Jakarta juga menjelaskan stadion itu dapat digunakan untuk berbagai macam kegiatan atau tidak hanya olah raga. "Besok sekaligus digunakan untuk kegiatan-kegiatan konser, menandai bahwa stadion ini bisa multifungsi. Digunakan untuk kegiatan olahraga, itu yang utama, tetapi juga bisa digunakan untuk event-event lainnya," tutur Anies.

Dalam kesempatan yang sama, Direktur Utama Persija Ambono Januarianto menyatakan terima kasih atas undangan Anies karena tim kebanggaan Jakarta itu diberikan kesempatan untuk bermain pertama kali di JIS.

"Pak Gubernur mengundang kita sebagai tim yang pertama main secara resmi di JIS. Itu merupakan suatu kehormatan besar sekali. Apalagi ini merupakan pertandingan melawan tim internasional," ujar Ambono.

Baca juga: Pemprov DKI buka sentra vaksinasi peresmian JIS

Lebih lanjut, Ambono berharap Persija dapat menggunakan JIS sebagai kandang (home base)  pada masa mendatang. "Walaupun liga sudah main, kita bisa melaksanakan pertandingan ini dan tentunya kami harapkan bisa terus menggunakan JIS sebagai home base kita pada tahun-tahun yang akan datang," ucap Ambono.

Awalnya, Pemprov DKI menjadwalkan peresmian stadion berkapasitas 82 ribu tempat duduk itu pada Sabtu, 25 Juni 2022 saat puncak HUT ke-495 DKI. Namun, peresmian itu batal dilakukan.

Meski belum diresmikan secara perdana, tetapi JIS sudah digunakan untuk beberapa kegiatan di antaranya hiburan berupa konser musik dan kegiatan keagamaan. Konser musik pada perayaan HUT ke-495 DKI diadakan di JIS dan kegiatan Shalat Idul Fitri dan Shalat Idul Adha diadakan di luar kawasan stadion.