Pria di Dompu dibacok dan dikeroyok seusai menegur
"Akibat bacokan, HE mengalami luka-luka robek bagian Kepala, punggung dan tangannya," katanya.
Atas kejadian tersebut, anggota piket jaga Polsek Manggelewa, mendatangi TKP, selanjutnya mengambil tindakan pengamanan sekaligus mengevakuasi korban ke rumah sakit Pratama manggelewa untuk di berikan perawatan medis.
"Namun, mengingat kondisi HE yang demikian kritis, harus dirujuk ke RSUD Kabupaten Dompu," katanya.
Sementara itu, anggota personel Polsek lainnya mengamankan BU Cs., ke Mapolsek Manggelewa untuk di proses lebih lanjut.
"Sementara situasi aman, terkendali," katanya.