Polresta Mataram terapkan pengalihan arus lalu lintas selama MXGP

id pengamanan mxgp 2024, pengalihan arus lalu lintas, polresta mataram

Polresta Mataram terapkan pengalihan arus lalu lintas selama MXGP

Kepala Satlantas Polresta Mataram AKP Yozana Fajri Sidik. (ANTARA/HO-Polresta Mataram)

Mataram (ANTARA) - Kepolisian Resor Mataram, Nusa Tenggara Barat menerapkan pengalihan arus lalu lintas di sejumlah lokasi selama pelaksanaan acara Motocross Grand Prix (MXGP) 2024 yang berlangsung dalam dua seri balap di Sirkuit Eks Bandara Selaparang.

Kepala Satlantas Polresta Mataram AKP Yozana Fajri Sidik di Mataram, Jumat, menyampaikan penerapan dari pengalihan arus lalu lintas ini akan menyesuaikan situasi di lapangan.

"Guna kelancaran acara MXGP 2024 di Mataram, kami sudah menyiapkan langkah-langkah, salah satunya pengalihan arus lalu lintas yang akan menyesuaikan situasi di lapangan," kata Yozana.

Pengalihan arus lalu lintas selama gelaran olahraga balap ekstrem ini berjalan akan diterapkan di delapan lokasi.

Yozana mengatakan delapan lokasi tersebut berada di sejumlah persimpangan, yakni di wilayah Kebon Roek, Pelembak, bundaran Udayana, depan Markas Komando Angkatan Udara Rembiga, kampus AMM, Jalan Raya Mataram Rembiga, Bank Indonesia, dan Jalan Aneka.

"Kami berharap masyarakat terutama warga Kota Mataram agar memberikan permakluman dan menghindari jalu-jalur tersebut demi kelancaran aktivitas," ujar dia.

Ia pun mengimbau masyarakat pengguna jalan raya agar mematuhi rambu-rambu maupun arahan petugas yang memberikan pengaturan arus lalu lintas.

"Semoga dengan adanya upaya ini, pelaksanaan MXGP tahun ini berjalan aman dan lancar tanpa gangguan," ucapnya.

Gelaran MXGP 2024 di Kota Mataram akan berlangsung dalam dua seri balap. Untuk seri ke-11 akan berlangsung pada 29-30 Juni 2024 dan seri ke-12 pada 7-8 Juli 2024.