PKS menerjunkan Gubernur NTB menangkan pilkada tujuh kabupaten kota

id PKS,NTB,Gubernur NTB,Zulkieflimansyah,Pilkada 2020,DPW PKS NTB

PKS menerjunkan Gubernur NTB menangkan pilkada tujuh kabupaten kota

Ketua DPW PKS Nusa Tenggara Barat, H Abdul Hadi. (ANTARA/Nur Imansyah).

Mataram (ANTARA) - Ketua DPW PKS Nusa Tenggara Barat, H Abdul Hadi menegaskan bahwa Gubernur NTB, H Zulkieflimansyah akan diterjunkan untuk memenangkan calon bupati/wakil bupati dan calon wali kota/wakil wali kota yang diusung partai tersebut di Pilkada tujuh kabupaten kota di provinsi itu.

"Kita akan turunkan Doktor Zul, apalagi beliau adalah Ketua TPPW PKS di NTB," ujarnya di Mataram, Senin.

Ia berharap, diterjunkannya orang nomor satu di NTB itu tentunya akan memberikan dampak signifikan bagi calon kepala daerah yang diusung PKS untuk memenangkan tujuh pilkada di NTB.

"Karena beliau kan sudah terbukti dan teruji," terang Wakil Ketua DPRD NTB itu.

Anggota DPRD NTB dari Dapil Lombok Timur itu juga mengaku, telah mendapat perintah langsung dari Gubernur NTB H Zulkieflimansyah selaku Ketua TPPW PKS NTB, untuk mencapai target kemenangan itu, pihaknya diminta totalitas.

Berkaitan dengan perintah tersebut, Abdul Hadi menegaskan, pihaknya siap melaksanakan perintah tersebut dengan sungguh-sungguh.

"Pokoknya gas pol perintah Ketua TPPW kepada kami untuk mencapai target. Dan kami pun menyambut dengan mantap, siap komandan," katanya.

Menurut Abdul Hadi, PKS sendiri tidak akan setengah-setengah dalam menghadapi Pilkada serentak 2020, khususnya di tujuh daerah di NTB.

Pihaknya menyatakan kesiapan yang teramat. PKS bersama pihak lainnya, kata Abdul Hadi, akan memaksimalkan betul strategi jitu untuk memenangkan pasangan calon yang diusung tentunya bersama mitra koalisi.

"Kalau bicara siap, Insya Allah kami paling siap, bahkan sangat mantap. Harapan DPP Partai menang semua, minimal 80 persen," tegas Abdul Hadi.

Dalam waktu dekat ini, lanjut Abdul Hadi, pihaknya juga akan melakukan pemantapan konsolidasi konsolidasi pemenangan.

Tak lupa, ia juga mengingat kepada seluruh kader PKS agar mengindahkan instruksi DPP Partai. Yakni siap totalitas memenangkan pasangan calon kepala daerah yang didukung/diusung pada Pilkada 2020 ini.

"Seluruh kader dan pengurus, baik itu pejabat publik ataupun yang tidak, wajib melaksanakan perintah partai. Untuk mencapai target itu, sesuai perintah Ketua TPPW (Tim Pemenangan Pemilu Wilayah PKS NTB), PKS akan gas pol dan kami siap," kata Abdul Hadi.