IPSI Lombok Utara terus perbanyak perguruan pencak silat

id Lombok Utara,Pencak Silat,IPSI Lombok Utara

IPSI Lombok Utara terus perbanyak perguruan pencak silat

Ilustrasi - Cabang olahraga pencak silat. (INASGOC/Melvinas Priananda)

Mataram (ANTARA) - Ikatan Pencak Silat Indonesia (IPSI) Kabupaten Lombok Utara, Nusa Tenggara Barat terus memperbanyak jumlah perguruan pencak silat sebagai upaya mencetak atlet berprestasi dari cabang olahraga (cabor) tersebut.

Ketua Cabor IPSI Kabupaten Lombok Utara H Rubain, di Kabupaten Lombok Utara, Kamis, mengatakan perkembangan cabor pencak silat di daerahnya terus mengalami kemajuan. Hal itu dibuktikan dengan bertambahnya perguruan pencak silat dari sebelumnya hanya tiga bertambah menjadi tujuh perguruan.

Perguruan pencak silat yang masuk dalam IPSI Kabupaten Lombok Utara, yakni Sobdi Suka Damai, Bhakti Negara, Satria Buana Utara, Setia Hati Teratai, Merpati Putih, Tunas Agung, dan Seruling Dewata yang merupakan cabang dari perguruan Belalang Sembah.

"Perkembangan pencak silat di Kabupaten Lombok Utara, bisa dikatakan cukup pesat. Hingga tahun ini, kami telah mendata setidaknya tujuh jenis pencak silat yang dikembangkan di Lombok Utara," katanya.

Menurut Rubain, meski pandemi COVID-19 masih mewabah, para atlet masih giat berlatih, tidak hanya untuk persiapan event-event yang akan digelar pada 2021, namun juga untuk menjaga sistem imun tubuh.

Pihaknya juga tetap memonitor para atlet yang berpotensi berdasarkan rekomendasi dari pelatih masing masing.

"Hingga saat ini, beberapa perguruan pencak silat memfokuskan latihannya di lapangan Tanjung setiap sore hari," ujarnya.