Almarhum Pratu Dedi dimakamkan secara militer di Desa Pelambik Lombok Tengah

id Prajurit

Almarhum Pratu Dedi dimakamkan secara militer di Desa Pelambik Lombok Tengah

Istimewa

Praya, Lombok Tengah (ANTARA) - Jenazah almarhum Prajurit Pratu Dedi Hamdani yang gugur saat kejar KKB Papua yang menembak temannya seusai salat Subuh tiba di Bandara Lombok Internasional (LIA), Minggu (24/1). 

Kedatangan almarhum disambut isak tangis kedua orang tua maupun keluarga di kampung halamannya di Desa Pelambik, Kecamatan Praya Barat Daya. 

Pemakaman Pratu Dedi dilakukan secara militer bertempat di pemakaman Desa setempat, pukul 16.00 WITA. Sebelum dimakamkan, jazad almarhum disalatkan di Masjid Desa setempat, baru kemudian dibawa menuju tempat peristirahatan terkahir.

Sebelumnya,  Dandim 1620/Loteng Letkol Inf Putu Tangkas Wiratawan mengatakan, atas nama TNI pihaknya menyampaikan turut berduka cita. 

Almarhum tercatat sebagai pahlawan bangsa, karena telah rela mengorbankan jiwa dan raga demi menjaga keutuhan NKRI.

"Almarhum juga menerima pangkat Praka Anumerta atas pengorbanannya membela bangsa indonesia," pungkasnya.

Baca juga: Pratu Dedi yang gugur di Papua berencana menikah tahun 2021

Sebelumnya, Bangsa Indonesia kembali berduka setelah dua prajurit terbaik TNI gugur menghadapi serangan KKB Papua di Kampung Titigi, Distrik Sugapa, Intan Jaya, Papua, pada Jumat (22/1) pagi. Pratu Roy Vebrianto, prajurit Yonif R 400/BR dan Pratu Dedi Hamdani prajurit Yonif 408/Suhbrastha gugur sebagai kesuma bangsa.