Ini video RSUD Praya nol pasien COVID-19

id Pasien COVID-19,RSUD Praya,Lombok Tengah

Ini video RSUD Praya nol pasien COVID-19

Jumlah kasus COVID-19 di Kabupaten Lombok Tengah turun drastis, yang terlihat dari pasien isolasi di Rumah Sakit Umum Daerah Praya kosong. 

Praya, Lombok Tengah (ANTARA) - Jumlah kasus COVID-19 di Kabupaten Lombok Tengah turun drastis, yang terlihat dari pasien isolasi di Rumah Sakit Umum Daerah Praya kosong. 

"Akhirnya RS Praya ZERO CASE,  Nol Pasien Positif COVID," ujar Humas Penanganan COVID-19 RSUD Praya, dr Yuda Permana, Sabtu (9/10).

Kasus pasien positif yang dirawat di RS Praya setiap harinya terus mengalami penurunan dari yang awalanya belasan dan sampai saat ini nol. 

"Turun drastis," katanya. 

Penurunan kasus tersebut merupakan dampak dari kesadaran masyarakat yang tetap disiplin menerapkan protokol kesehatan. Selain itu juga disebabkan dari percepatan vaksinasi kepada masyarakat. 

"Imun masyarakat saat menjadi kuat setelah divaksin," jelasnya. 

Terpisah, sebelumnya Bupati Lombok Tengah, H Lalu Pathul Bahri mengatakan, target vaksinasi di Lombok Tengah saat ini telah mencapai 70 persen. Capai ini tidak lepas dari kerjasama TNI-Polri dan Tenaga Medis serta semua pihak yang berkerja siang malam melakukan vaksinasi kepada masyarakat. 

"Capai vaksinasi di Loteng telah mencapai 70 persen dari target 77.685 jiwa masyarakat Lombok Tengah," katanya.
 

RSUD Praya