Dua peserta dari NTB masuk final STQHN 2021

id STQHN 2021,STQHN Maluku Utara,seleksi tilawatil quran

Dua peserta dari NTB masuk final STQHN 2021

Dua peserta asal NTB masuk ke babak final STQHN XXVI tahun 2021 di Kota Sofifi, Provinsi Maluku Utara. (ANTARA/HO Diskominfotik NTB)

Mataram (ANTARA) - Dua peserta asal Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) masuk ke babak final Seleksi Tilawatil Quran dan Hadits Nasional (STQHN) XXVI tahun 2021 di Kota Sofifi, Provinsi Maluku Utara.

Menurut keterangan tertulis pemerintah provinsi yang diterima di Mataram, Jumat, peserta asal NTB yang lolos ke babak final adalah Yuni Wulandari di cabang tilawah golongan dewasa dan Lalu Muhammad Khairurrazak Al-Hafiz di cabang hifzil Quran golongan 30 juz.

"Mohon doa semua masyarakat NTB, semoga keduanya mendapatkan hasil yang terbaik," kata Gubernur NTB Zulkieflimansyah.

Kepala Biro Kesra Sekretariat Daerah provinsi NTB Sahnan menjelaskan bahwa kafilah NTB di STQHN XXVI beranggotakan 16 orang.

"Alhamdulillah terdapat dua peserta yang masuk final. Babak final akan berlangsung hari ini," katanya.

Babak final STQHN XXVI bisa disaksikan melalui saluran YouTube STQHN XXVI Maluku Utara Tahun 2021.