Pencuri kotak amal masjid di Lombok Tengah ditangkap polisi

id Kotak masjid,Praya Barat

Pencuri kotak amal masjid di Lombok Tengah ditangkap polisi

Tim Satreskrim Polres Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat berhasil menangkap pencuri kotak amal Masjid Hidayatussalikin Desa Batujai, Kecamatan Praya Barat.

Praya, Lombok Tengah (ANTARA) - Tim Satreskrim Polres Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat berhasil menangkap pencuri kotak amal Masjid Hidayatussalikin, Desa Batujai, Kecamatan Praya Barat.

"Pelaku inisial MZ (22) warga Desa Batujai," kata Kapolsek Praya Barat, AKP Hery Indrayanto di Praya, Minggu. 

Kasus ini terungkap berdasarkan laporan dari masyarakat bahwa uang kotak amal Masjid hilang. Kemudian warga memanggil teknisi untuk mengecek CCTV Masjid dan terlihat pelaku mengambil uang kotak amal yang berisi Rp1 juta lebih. 

Berdasarkan rekaman CCTV, Personil Polsek Prabar bersama warga melakukan pengamanan terhadap pelaku untuk dimintai keterangan lebih lanjut. 

"Pencurian uang kotak amal masjid tersebut dilakukan oleh pelaku sendirian sebanyak dua kali," katanya. 

Sementara menurut keterangan orang tua pelaku anaknya menderita gangguan jiwa, sehingga penyidik akan melakukan pemeriksaan kejiwaan yg didampingi keluarga di RSJ Mataram guna memastikan kondisi kejiwaan pelaku.

"Namun masyarakat sekitar mengakui bahwa pelaku sering melakukan hal serupa, sehingga perlu diberikan efek jera agar perbuatan tersebut tidak kembali terjadi," katanya.