DUA MENTERI DIPASTIKAN HADIR DALAM HULTAH NWDI

id

          Lombok Timur,NTB, 10/9 (ANTARA)-Dua Menteri Indonesia Bersatu jilid II dipastikan hadir dalam puncak kegiatan Hultah Nahdlatul Wathan Diniyah Islamiyah (NWDI) di Pancor Lombok Timur, Nusa Tenggara Barat pada hari Minggu tanggal 11 September 2011.         Diantaranya Menteri yang sudah dipastikan hadir yakni Menteri Prekonomian Hatta Rajasa, Menteri Sosial Salim As-segaf, termasuk didalamnya Ketua Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Demokrat, Anas Urbaningrum juga dipastikan hadir dalam kegiatan hultah NWDI tersebut.         Ketua Panitia Hultah NWDI ke-76 di Pancor, Hj.Siti Rohmi Djalillah  di Selong Sabtu mengatakan kalau dari panitia telah mengungdang sejumlah menteri indonesia bersatu jilid II untuk hadir dalam kegiatan puncak Hultah NWDI ke-76 di Pancor, Lombok Timur.         Diantaranya Menteri Pendidikan Nasional, Menteri Agama, Menteri Sosial, Menteri Prekonomian, Menteri Pemuda dan Olahraga dan lainnya, akan tetapi yang sudah dipastikan untuk hadir yakni baru dua menteri saja yakni Menko perekonomian, Hatta Rajasa, Menteri Sosial, Salim Assegaf saja.         Begitu juga Ketua DPP Partai Demokrat, Anas Urbaningrum juga akan dipastikan hadir bersama sejumlah petinggi partai demokrat,termasuk beberapa orang anggota DPR RI didalamnya untuk, akan tetapi semuannya itu bisa berubah sehingga kepastiannya hadirnya bisa dilihat pada puncak kegiatan Hultah NWDI nantinya.         "Untuk menteri yang lainnya kemungkinan akan diwakili, karena hingga kini belum ada kepastian atau kontak akan kehadiran beliau di medan hultah NWDI ke-76 di Pancor," ujar Hj.Siti Rohmi Djalillah yang juga Ketua Yayasan Pendidikan Hamzanwadi Pondok Pesantren Darunnahdatain (YPH PPD) NW Pancor.         Ia menegaskan kami memaklumi dengan padatnya kegiatan Menteri yang telah kami undang tersebut, apalagi undangan jauh sebelumnya telah kami layangkan didalamnya  yang semuanya diserahkan kepada Pengurus Besar NW yang mengedarkan undangan ke para tamu yang berasal dari pusat.         Namun yang pasti hadir dan tidaknya Menteri maupun pejabat yang berasal dari pusat,tentunya tidak akan menghilangkan rasa bersyukurnya semua jamaah NW dari semua penjuru tanah air.         Untuk  bersama-sama memperingati Hultah NDWI yang menjadi warisan dari pendiri NWDI, NBDI dan NW yakni Almagfurlahu Maulana Syeikh TGKHM.Zainuddin Abdul Madjid untuk dirayakan sebagai bentuk rasa syukur atas bertambahnya usia NWDI yang merupakan madrasah yang didirikan pertama kali oleh pendiri NWDI, NBDI dan NW setelah Ponpes Al-Mujahidin.         "Selain merayakan Hultah NWDI juga akan diperingati Haul wafatnya pendiri NWDI, NBDI dan NW  yang ke-XIV pada waktu yang bersamaan juga, dalam rangka untuk mengenang jasa-jasa beliau atas kiprahnya dalam berjuang yang tidak pernah kenal lelah didalamnya dan tidak mengharapkan imbalan apa,"tambah Ketua Panitia Penyelenggara Hultah NWDI ke-76 di Pancor, Hj.Siti Rohmi Djalillah.(*)