Muhammad Ferarri tak tampil kontra Brunei Darussalam

id timnas u19 indonesia ,piala aff u19,shin taeyong ,muhammad ferarri

Muhammad Ferarri tak tampil kontra Brunei Darussalam

Pesepak bola Tim Nasional Vietnam U-19 Nguyen Van Truong (kiri) berebut bola dengan pesepak bola Timnas Indonesia U-19 Muhammad Ferarri (kanan) dalam laga penyisihan Grup Piala AFF U19 2022 di Stadion Patriot Chandrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, Sabtu (2/7/2022). Pertandingan berakhir 0-0. ANTARA FOTO/ Fakhri Hermansyah/rwa. (ANTARA FOTO/Fakhri Hermansyah)

Bekasi (ANTARA) - Pelatih tim nasional U-19 Indonesia Shin Tae-yong mengatakan bahwa bek skuadnya Muhammad Ferarri tidak akan tampil kontra Brunei Darussalam pada laga kedua mereka di Grup A Piala AFF U-19 2022, Senin (4/7).

Shin menyebut, Ferarri menderita cedera otot paha belakang (hamstring) saat memperkuat skuad "Garuda Nusantara" pada pertandingan melawan Vietnam, Sabtu (2/7) malam, di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi.

"Memang belum ada laporan detail, tetapi cedera 'hamstring' memang parah. Mungkin butuh sekitar satu bulan untuk pulih," ujar Shin usai laga melawan Vietnam itu.

Baca juga: Pilihan futsal antarkan Ardiansyah Runtuboy jadi Wonderkid Indonesia
Baca juga: PSSI siapkan 26 pemain persiapan Piala AFF Putri

Muhammad Ferarri sendiri harus ditarik keluar lapangan pada menit ke-48 saat partai kontra Vietnam. Shin lalu menggantikannya dengan Marcell Januar. Kehilangan Ferarri cukup menjadi pukulan lantaran pemain muda Persija itu berstatus sebagai kapten tim.