Mekkah (ANTARA) - Sebanyak 240 kloter jamaah calon haji Indonesia sudah tiba di Mekkah, Arab Saudi sehingga seluruh jamaah haji reguler sudah di Tanah Suci. "Alhamdulillah, kita bersyukur kehadirat Allah, 240 kloter sudah tiba di Kota Mekkah. Dengan ini seluruh kloter sudah tiba dengan jumlah jamaah 92.668 jamaah dan petugas," kata Kepala Daerah Kerja Mekkah Mukhammad Khanif di Mekkah, Minggu.
Kedatangan 352 jamaah asal Embarkasi Solo (SOC) 43 di Mekkah sekitar pukul 15.30 Waktu Arab Saudi (WAS) merupakan kloter terakhir jamaah haji reguler. Tercatat, kuota jamaah haji Indonesia tahun ini mencapai 100.051 orang terdiri dari 92.825 kuota haji reguler dan 7.226 kuota haji khusus.
Baca juga: Kemenag Loteng: Jamaah calon haji di Mekkah dalam kondisi sehat
Baca juga: Satuan operasi khusus dibentuk layani jamaah puncak haji
Para petugas di sektor 4 Jarwal menyambut gembira kedatangan kloter terakhir tersebut, mereka membagi-bagikan kurma. Khanif mengatakan, setelah kedatangan seluruh jamaah reguler, ke depan akan terus memberikan layanan terbaik terkait akomodasi, konsumsi dan transportasi jamaah haji.
Kepala Sektor 4 Jarwal Ahmad Ridani mengaku bersyukur dengan kedatangan kloter terakhir di Jarwal. Sebelumnya kloter pertama gelombang satu dari Madinah menempati akomodasi di Jarwal.
Berita Terkait
Jaksa ungkap penyidikan kasus korupsi Dishub Lombok Timur tahun 2022
Jumat, 28 Juni 2024 14:42
Semua jamaah haji Embarkasi Lombok telah tiba di Tanah Air
Selasa, 9 Agustus 2022 18:21
Sebanyak 393 haji Mataram kembali dalam kondisi sehat
Senin, 1 Agustus 2022 16:39
Jamaah haji NTB tiba di tanah air mulai 1 Agustus 2022
Selasa, 26 Juli 2022 9:02
Sebanyak 22 haji Indonesia positif COVID-19
Jumat, 22 Juli 2022 6:27
Indonesia dan Malaysia bahas haji dan kenaikan biaya masyair
Jumat, 22 Juli 2022 6:24
Dibanding Malaysia, masa tunggu haji Indonesia lebih singkat
Jumat, 22 Juli 2022 6:22
Jamaah haji diimbau tak membawa barang berlebihan
Kamis, 21 Juli 2022 7:35