Praya, Lombok Tengah (ANTARA) - Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) menyatakan, cuaca pada tanggal 22 April atau di hari raya Idul Fitri 1444 Hijriah di wilayah Nusa Tenggara Barat (NTB) cenderung cerah berawan.
"Cuaca pada Lebaran 2023 itu cerah berawan," kata Prakiraan Stasiun Zaenudin Abdul Majid, Lombok, Anggi Dewita dalam keterangan tertulisnya di Mataram, Kamis.
BMKG juga menyatakan, meskipun cuaca cerah berawan pada Lebaran 2023, namun potensi hujan ringan diprediksi terjadi di wilayah Sumbawa Barat dan Dompu pada siang hari. "Sedangkan untuk wilayah Kota Mataram, Lombok Barat Lombok Tengah, Sumbawa dan Bima cerah berawan pada siang hari," katanya.
Sementara itu potensi hujan ringan hingga sedang terpantau di daerah Lombok Utara dan Lombok Timur pada siang hingga sore hari. "Pada siang hingga sore hari ada hujan ringan di dua daerah tersebut, dan daerah lainnya cerah berawan," katanya.
BMKG juga mengeluarkan peringatan dini supaya warga waspada terhadap cuaca hujan sedang hingga lebat yang disertai petir dan angin kencang pada tanggal 20-22 April 2023 di sebagian wilayah Kota Mataram, Lombok Utara, Lombok Timur Sumbawa dan Dompu pada siang hingga malam hari.
Baca juga: Dampak gerhana matahari hibrida: Waspada banjir rob di sejumlah daerah Indonesia
Baca juga: Gempa terkini magnitudo 4,5 guncang Kuta Selatan Bali dirasakan sampai Lombok
Sedangkan cuaca di wilayah Lombok Barat, Lombok Tengah, Bima dan Kota Bima diprakirakan cerah berawan. " Warga harus tetap waspada terhadap potensi hujan yang dapat menimbulkan bencana alam seperti banjir, tanah longsor dan pohon tumbang di wilayah NTB," katanya.