RSUD NTB Rawat Bayi Kembar Siam

id BAYI DUA KEPALA

Pasien lahir secara Sectio Saecarea atau operasi sesar pada 10 April 2017 pukul 08.42 Wita
Mataram (Antara NTB) - Rumah Sakit Umum Daerah Provinsi Nusa Tenggara Barat merawat secara intensif bayi kembar siam berkepala dua.
"Memang benar kami sedang merawat bayi dengan dua kepala," kata Direktur RSUD Provinsi NTB dr H Lalu Hamzi Fikri saat dihubungi melalui telepon di Mataram, Selasa.
Ia mengungkapkan, bayi kembar siam yang tengah dalam perawatan RSUD Provinsi NTB itu merupakan anak ketiga dari pasangan Fathul Bahri (ayah) dan Zuhriyah (ibu) asal Dusun Genang Genis, Desa Kerato, Kecamatan Sumbawa Besar, Kabupaten Sumbawa.
Bayi tersebut, berjenis kelamin laki-laki dengan berat badan 3,5 kilogram dan sedang dalam penanganan dokter spesialis anak.
"Pasien lahir secara Sectio Saecarea atau operasi sesar pada 10 April 2017 pukul 08.42 Wita," ujarnya.
Menurut dia, bayi yang belum memiliki nama itu memiliki dua leher, dan tiga tangan. "Kalau badan normal, begitu juga kakinya dua," katanya.
Ia menambahkan saat ini pihak RSUD Provinsi tengah melakukan observasi atau proses penelitian dokter spesialis anak terhadap pasien.
Sementara itu, Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Sumbawa H Naziruddin membenarkan asus kelahiran anak kembar siam dan baru pertama kali terjadi di Sumbawa.
"Bayi ini, sebelum dirujuk ke RSUP NTB, sempat ditangani pihak medis di RSUD Sumbawa," ucapnya.
Terkait soal biaya, ia mengatakan akan ditanggung Badan Penyelenggara Jaminan Sosial Kesehatan, sementara proses persalinan digratiskan pemerintah daerah. (*)