Mataram (ANTARA) - Dinas Pemuda dan Olahraga Kota Mataram, Provinsi Nusa Tenggara Barat, segera mengusulkan anggaran untuk pembangunan sirkuit sepatu roda di kawasan Selagalas, sebagai wadah bagi para generasi muda mengekspresikan bakat dan kemampuan mereka di bidang olahraga.
Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kota Mataram Suhartono Toemiran di Mataram, Senin, mengatakan rencana pembangunan sirkuit sepatu roda ini diusulkan setelah APBD perubahan 2024 disahkan.
"Jadi untuk tahun anggaran ini, kami belum bisa berbuat apa-apa. Karenanya, kebutuhan anggaran sirkuit sepatu roda kami usulkan melalui APBD murni 2025," katanya.
Baca juga: Sirkuit skateboard dan sepatu roda disiapkan di Kota Mataram
Hal tersebut disampaikan menyikapi pernyataan dari Wali Kota Mataram H Mohan Roliskana yang berkomitmen menyiapkan fasilitas olahraga berupa sirkuit skateboard dan sepatu roda sebagai tempat yang layak untuk mengembangkan potensi yang dimiliki anak-anak di kota itu.
Rencana pembangunan sirkuit skateboard dan sepatu roda itu muncul setelah melihat antusias anak-anak Kota Mataram mengikuti kompetisi lomba skateboard dan sepatu roda yang dilaksanakan dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) ke-31 Kota Mataram.
Kegiatan tersebut digagas oleh Persatuan Olahraga Sepatu Roda Seluruh Indonesia (PORSEROSI) Kota Mataram di Jalan Udayana, pada Ahad (25/8).
Terkait dengan itu, Dispora segera menyampaikan perencanaan pembangunan sirkuit sepatu roda di Selagalas ke Badan Perencana Pembangunan Daerah (Bappeda), agar dapat menjadi prioritas untuk alokasi anggaran perencanaan ke depan.
"Setelah perencanaan, barulah kami bisa usulkan untuk kegiatan fisik. Semoga bisa bersamaan agar warga kota segera memiliki sirkuit sepatu roda," katanya.
Di sisi lain, Suhartono mengatakan anggaran perencanaan yang disiapkan dalam APBD perubahan 2024 adalah untuk pembangunan gelanggang olahraga (GOR) mini yang juga di kawasan Selagalas.
Dengan anggaran tersebut, pihaknya akan membuat desain GOR mini yang sudah disiapkan sebelumnya di kawasan Mataram Water Park (MWP) di Jalan Udayana.
"Untuk pekerjaan fisik, kami lanjutkan tahun 2025," katanya.*
Berita Terkait
Retribusi kegiatan "Mataram Water Park" capai 80 persen
Kamis, 19 September 2024 15:30
Areal Sirkuit Selagalas Mataram ditata untuk latihan olahraga motor dan sepatu roda
Kamis, 19 September 2024 15:22
Mataram desain bangun stadion mini kapasitas 5.000 penonton
Rabu, 18 September 2024 15:20
Dispora Mataram kumpulkan klub renang optimalkan Mataram Water Park
Selasa, 23 April 2019 13:07
Pengendara motor royal Enfield Indonesia jajal Sirkuit Mandalika Lombok
Minggu, 3 November 2024 16:28
Marching Band IPDN meriahkan ajang balap mobil di Sirkuit Mandalika Lombok
Minggu, 3 November 2024 16:27
Ajang balap mobil tampilkan atraksi stunt riders di Sirkuit Mandalika-NTB
Sabtu, 2 November 2024 9:20
Pemasangan kanopi tribun di Sirkuit Mandalika Lombok dilanjutkan
Jumat, 1 November 2024 13:08