Lombok Tengah (ANTARA) - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) menyatakan cuaca pada race ajang MotoGP Indonesia di Sirkuit Pertamina Mandalika, Nusa Tenggara Barat (NTB), Minggu (29/9) diprakirakan berawan.
"Cuaca pada hari Minggu (29/9) atau saat race, pagi hari berawan, siang hingga sore hari berawan dan malam hari berawan dengan suhu 22-33 derajat Celsius," kata Prakirawan BMKG Zaenudin Abdul Majid Lombok Ari Wibianto melalui keterangan tertulis di Mataram, Jumat.
BMKG menyatakan untuk cuaca pada sesi latihan atau Jumat (27/9) diprakirakan berawan pada pagi hari, hujan ringan siang hingga sore hari, dan berawan pada malam hari.
Baca juga: Hari Jumat, BMKG prediksi sebagian Jakarta hujan
Baca juga: BMKG prakirakan hujan terjadi di sejumlah kota
Prakiraan cuaca pada hari kedua balapan, Sabtu (28/9) atau kualifikasi dan Sprin race pada pagi hari berawan, hujan ringan pada siang hingga sore hari dan malam hari berawan.
"Suhu udara mencapai 23-33 derajat Celsius," katanya.
Indonesia kembali menjadi tuan rumah ajang balapan MotoGP seri ke-15 musim 2024 pada 27 hingga 29 September, di Sirkuit Mandalika, Lombok, Nusa Tenggara Barat.
Jadwal MotoGp Mandalika 2024
Jumat, 27 September 2024
• 09.45 - 10.30 WIB : Latihan bebas 1 (Free practice one)
• 10.30 - 12.10 WIB : Terbaik dari (Best of)
• 14.00 – 15.00 WIB : Praktik (Practice)
Sabtu, 28 September 2024
• 09.10 – 09.40 WIB : Latihan bebas 2 (Free practice two)
• 09.50 – 10.05 WIB : Kualifikasi 1
• 10.15 - 10.30 WIB : Kualifikasi 2
. 14.00 – 15.00 WIB : Tissot sprint
Minggu, 29 September 2024
• 09.40-09.50 WIB : Berlatih (Warm up)
• 10.00 – 10.35 WIB : Parade penggemar pengendara (Rider fan parade)
• 14.00 WIB : Balapan (Race)
• 15.10 – 15.45 WIB : Setelah bendera (After the flag)
• 15.45 – 16.30 WIB : Konferensi pers balapan (Race Press Conference)
Berita Terkait
BMKG: NTB dihujan ringan saat pelaksanaan MotoGP 2024
Sabtu, 21 September 2024 16:05
Menguatkan paket wisata Mandalika Lombok menjadi destinasi global
Sabtu, 9 November 2024 8:35
Kawasan Mandalika Lombok dipromosikan lewat Rinjani Travel Mart
Kamis, 7 November 2024 11:34
Ajang balap mobil putaran 4 di Mandalika Lombok digelar Desember 2024
Senin, 4 November 2024 16:20
Pengendara motor royal Enfield Indonesia jajal Sirkuit Mandalika Lombok
Minggu, 3 November 2024 16:28
Marching Band IPDN meriahkan ajang balap mobil di Sirkuit Mandalika Lombok
Minggu, 3 November 2024 16:27
Ajang balap mobil tampilkan atraksi stunt riders di Sirkuit Mandalika-NTB
Sabtu, 2 November 2024 9:20
Pemasangan kanopi tribun di Sirkuit Mandalika Lombok dilanjutkan
Jumat, 1 November 2024 13:08