Pebulu tangkis Jelang Fajar bawa pulang gelar Sri Lanka International Series 2025

id Sri Lanka International Series 2025,bulu tangkis ,badminton,jelang fajar,sri lanka ,turnamen

Pebulu tangkis Jelang Fajar bawa pulang gelar Sri Lanka International Series 2025

Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia Jelang Fajar (kedua kiri) saat seremonial kemenangan di turnamen International Series bertajuk Sri Lanka International Series 2025 di St. Joseph College, Colombo, Sri Lanka, Jumat (7/3/2025). Dia menjadi juara setelah mengalahkan wakil tuan rumah Buwaneka Goonethilleka dua gim langsung 21-18, 21-13. (ANTARA/HO-PBSI)

Jakarta (ANTARA) - Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia Jelang Fajar sukses membawa pulang gelar juara Sri Lanka International Series 2025 setelah mengalahkan wakil tuan rumah Buwaneka Goonethilleka dua gim langsung 21-18, 21-13 di St. Joseph College, Colombo, Sri Lanka, Jumat.

Fajar yang menempati peringkat ke-333 dunia, menampilkan penampilan impresif sepanjang turnamen dengan hanya kalah satu gim saat melawan Eogene Ewe dari Malaysia dalam babak 16 besar.

Baca juga: Pasangan Apriyani/Fadia hadapi ujian di perempat final Orleans Masters

Selebihnya, dia dominan dengan kemenangan dua gim langsung dalam setiap pertandingannya.

Prestasi ini tidak hanya menambah catatan gemilang Fajar, tetapi juga menambah pencapaian apik Indonesia di Sri Lanka.

Baca juga: Pasangan Trias/Rachel revans atas wakil Thailand di Orleans Masters

Pekan lalu, di lokasi yang sama dengan turnamen berbeda yakni Sri Lanka International Challenge 2025, Indonesia meraih dua gelar juara melalui ganda putra Raymond Indra/Nikolaus Joaquin dan ganda campuran Bobby Setiabudi/Melati Daeva Oktavianti.

Berikut perjalanan Jelang Fajar hingga menjadi juara di Sri Lanka International Series 2025

Babak Pertama: Mengalahkan Siddhant Salar (India) dengan skor 21-7, 21-11.

Babak Kedua: Mengalahkan Pranay Katta (India) dengan skor 21-15, 21-17.

Babak Ketiga: Mengalahkan Eogene Ewe (Malaysia) dengan skor 21-16, 20-22, 21-11.

Perempat Final: Mengalahkan Ginpaul Sonna (India) dengan skor 21-10, 21-11.

Semifinal: Mengalahkan Bismo Raya Oktora (Indonesia) dengan skor 21-13, 21-16.

Final: Mengalahkan Buwaneka Goonethilleka (Sri Lanka) dengan skor 21-18, 21-13.