Jakarta (ANTARA) - Kepolisian Sektor Metro Tanah Abang menangkap seorang pemuda berinisial RB (31) yang mencuri kotak amal di Wihara Hok Tek Ceng Sin, Tanah Abang, Jakarta Pusat.
Penangkapan tersebut dilakukan atas aduan dari petugas Wihara bernama Acip setelah melihat kotak amal atau biasa disebut dharma telah rusak dan isinya menghilang.
"Pelaku juga bekerja dekat situ, jadi sudah tahu lokasinya seperti apa," kata Kapolsek Metro Tanah Abang AKBP Lukman Cahyono saat ditemui di Polsek Metro Tanah Abang, Selasa.
RB diketahui bekerja sebagai juru parkir di sekitar Wihara Hok Tek Ceng Sin. Ia mengaku baru pertama kali melakukan aksi pencurian.
"Saya sudah pakai Rp 1 juta. Uangnya untuk makan, bayar hutang, foya- foya sama teman," kata RB saat ditanya petugas motif pencurian tersebut.
Berdasarkan penyelidikan yang dilakukan oleh Polsek Metro Tanah Abang kerugian ditaksir mencapai Rp 5.000.000 karena terjadi kerusakan pada properti Wihara akibat ulah RB itu.
Polisi mengamankan enam barang bukti. Satu di antaranya berupa brangkas kotak amal dikembalikan pada pihak Wihara.
Atas pencurian yang dilakukan RB ia terancam hukuman pidana pasal 363 KUHP dengan kurungan penjara paling lama selama tujuh tahun.
Berita Terkait
Polisi meringkus dua terduga pelaku curanmor di Lombok Tengah
Rabu, 13 November 2024 5:00
Polisi Jakarta ringkus dua pelaku spesialis pecah kaca mobil
Selasa, 5 November 2024 18:14
Door!! Polisi tembak dua pencuri ternak sapi di Lombok Timur
Rabu, 16 Oktober 2024 16:41
Enam orang pencuri ternakdi Sumba Barat ditangkap
Rabu, 16 Oktober 2024 10:37
Polisi tangkap pencuri burung murai batu seharga Rp17 juta di Mataram
Selasa, 8 Oktober 2024 14:54
Pelaku pencurian toko grosir di Tajung Luar Lombok Timur ditangkap polisi
Kamis, 19 September 2024 13:05
Dua Mahasiswa di Mataram Jadi Tersangka Pencurian HP Teman
Rabu, 4 September 2024 15:37
Dua pelaku pencurian emas dan uang ditangkap di Pegunungan Bima
Rabu, 4 September 2024 14:49