Jakarta (ANTARA) - Sevilla memperburuk tren nirmenang Getafe menjadi tujuh laga beruntun, setelah mereka memetik kemenangan 1-0 dalam lawatan ke Coliseum Alfonso Perez untuk pertandingan pekan ke-13 Liga Spanyol pada Sabtu.
Kekalahan itu semakin pahit bagi Getafe, sebab satu-satunya gol yang tercipta di laga kali ini merupakan gol bunuh diri yang dicetak oleh Xabier Etxeita sembilan menit jelang bubaran waktu normal.
Bek tengah itu berusaha menyapu umpan silang yang dikirimkan Suso, tetapi malah membelokkan bola ke dalam gawang timnya sendiri.
Kendati menang, secara statistik Sevilla yang tampil dominan dengan 75 persen penguasaan bola tak mencatatkan satu pun tembakan tepat sasaran sepanjang laga.
Satu-satunya peluang berbahaya yang diperlihatkan Sevilla terjadi pada menit ke-19, ketika Joan Jordan mengeksekusi tendangan bebas yang berakhir membentur mistar gawang.
Sebaliknya, tuan rumah hampir membuka babak kedua dengan gemilang jika saja tembakan Mauro Arambarri menyambut umpan sundulan Enes Unal tak mengarah tepat ke kiper Bono.
Kemenangan kali ini membuat Sevilla naik ke peringkat kelima klasemen dengan koleksi 19 poin, sedangkan Getafe (13) sementara tertahan di urutan ke-15, demikian catatan laman resmi Liga Spanyol.
Dalam pertandingan lain yang berlangsung lebih awal di Mestalla, Valencia berbagi poin dengan Athletic Bilbao setelah bermain imbang 2-2.
Valencia sempat memimpin lewat konversi penalti Carlos Soler pada menit ke-26, sebelum sontekan jarak dekat Asier Villalibre menyamakan kedudukan untuk Bilbao.
Bilbao kemudian berbalik unggul pada menit ke-79 lewat tendangan 12 pas Raul Garcia, tetapi empat menit berselang Manu Vallejo mencetak gol sundulan untuk memaksa skor kembali imbang yang bertahan hingga bubaran.