Kupang (ANTARA) - Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Nusa Tenggara Timur (NTT) mencatat terdapat 140 anggota Khilafah Muslimin yang berada di Kabupaten Manggarai Barat, NTT. "Mereka itu tersebar di tiga kecamatan di Kabupaten Manggarai Barat dan ada di beberapa titik di beberapa pulau di daerah itu," kata Kepala Kesbangpol NTT Jhon Oktavianus, di Kupang, Senin.
Ia mengatakan hal ini berkaitan dengan munculnya kelompok Khilafah Muslimin di Labuan Bajo, Kabupaten Manggarai Barat yang dinilai meresahkan banyak orang. Dia mengatakan bahwa 140 orang anggota tersebut memiliki kartu anggota. Namun walaupun memiliki kartu anggota, mereka justru tidak paham bahwa kelompok tersebut bertentangan dengan Pancasila.
"Mereka hanya ikut-ikutan saja. Mereka tahunya bahwa bisa belajar agama, tetapi ternyata mereka kaget di balik itu ada tujuan lain," kata dia lagi. Jhon mengatakan bahwa pihaknya sudah bekerja sama dengan pemda setempat, Densus 88 dan Polri untuk memantau keberadaan kelompok itu di Labuan Bajo.
Baca juga: Ketum Pagar Nusa minta aparat hukum tindak tegas kampanye khilafah
Baca juga: Konstitusi adalah perjanjian suci bernegara
Ratusan anggota kelompok tersebut juga sudah berjanji akan meninggalkan baiat dan akan kembali mengakui Pancasila sebagai lambang negara Indonesia. "Selama bulan Juli ini kami targetkan semuanya bisa melepaskan Khilafah Muslimin, sehingga pada 17 Agustus nanti kami akan undang mereka untuk hadir upacara peringatan," katanya lagi.
Jhon juga menambahkan bahwa sebagai kawasan pariwisata premium, Kabupaten Manggarai Barat, khususnya Labuan Bajo harus terhindar dari berbagai kelompok-kelompok radikalisme yang dapat merusak kawasan wisata itu. Karena itu, tim yang dibentuk juga sudah mengawasi pergerakan dari kelompok tersebut dan yang menginisiasi kelompok itu di Labuan Bajo juga terus dipantau pergerakannya.
Berita Terkait
22 tahun bom Bali PJ Gubernur Bali serukan toleransi
Minggu, 13 Oktober 2024 7:20
Kesbangpol ingatkan jaga kondusifitas jelang Pilkada NTB 2024
Rabu, 25 September 2024 18:54
Manokwari salurkan bansos untuk 537 pemuka agama
Rabu, 13 Desember 2023 18:40
Wawasan kebangsaan perlu diperkuat kepada masyarakat
Senin, 13 November 2023 20:26
Kesbangpol Bandung gencarkan sosialisasi pendidikan politik
Jumat, 10 November 2023 17:45
14 WNA di Kabupaten Pulang Pisau dalam pengawasan
Rabu, 30 Agustus 2023 18:47
Wabup Sleman perkenalkan Salam Pancasila
Sabtu, 26 Agustus 2023 16:23
Teknologi informasi mampu membumikan Pancasila
Kamis, 1 Juni 2023 19:40