Danrem 162/WB promosikan potensi wisata NTB dalam kunjungan Athan 22

id athan 22,delegasi negara sahabat,kunjungan militer,angkat potensi wisata,danrem 162/wb,Military Attache Corps,Milat Tour 2022

Danrem 162/WB promosikan potensi wisata NTB dalam kunjungan Athan 22

Danrem 162/WB Brigjen TNI Sudarwo Aris Nurcahyo (tengah bawah) bersama para delegasi dari 22 negara Atase Pertahanan (Athan) negara sahabat dalam program Military Attache Corps (Milat) Tour 2022 berfoto bersama di Lapangan Markas Korem 162/WB di Mataram, NTB, Selasa (6/9/2022). (ANTARA/HO-Penrem 162/WB)

Mataram (ANTARA) - Komandan Resor Militer (Danrem) 162/Wira Bhakti Brigadir Jenderal TNI Sudarwo Aris Nurcahyo mempromosikan potensi wisata yang ada di wilayah Nusa Tenggara Barat dalam kegiatan kunjungan Atase Pertahanan (Athan) negara sahabat dalam program Military Attache Corps (Milat) Tour 2022 dari 22 negara di Kota Mataram.

"Jadi, kunjungan ini momentum berharga buat kita masyarakat NTB untuk memperkenalkan sekaligus mempromosikan potensi wisata yang kita kenal bersama memiliki keindahan yang masih asri dan berbeda dengan tempat lainnya," kata Sudarwo di Mataram, Selasa.

Dengan memperkenalkan dan mempromosikan wisata NTB yang sudah melekat dengan beragam latar belakang budaya masyarakat, Sudarwo berharap kunjungan ini menjadi peluang NTB membangun kerja sama dengan para negara sahabat.

"Bayangkan jika mereka berinvestasi di tempat kita, perekonomian akan tumbuh dan berdampak pada peningkatan pendapatan masyarakat," ucap dia.

Dalam kunjungan delegasi dari negara-negara sahabat ini, dia pun mengharapkan kerja sama masyarakat agar bisa menyisakan kesan bagi mereka yang rencananya akan mengunjungi beberapa objek wisata di Pulau Lombok.

"Dengan kesan yang baik, bisa dikenang, tentu mereka akan bercerita dengan warga mereka di negara mereka dan tidak menutup kemungkinan mereka akan datang lagi," ujarnya.

Dalam kegiatan pertemuan dengan para delegasi negara sahabat, Selasa (6/9), di Markas Korem 162/WB, Danrem Sudarwo mengajak mereka untuk berdiskusi dan saling bertukar informasi. Bukan hanya di bidang militer, namun juga dengan merilis peluang-peluang kerja sama yang baik antarnegara.

Terkait kunjungan di Mataram, delegasi Athan 22 asal Australia Ltcol Jonathan Larnach mengakui bahwa dirinya sudah lama berencana ingin datang ke NTB, khususnya Lombok.

"Baru kali ini bisa terwujud. Di sini, banyak kesan yang kami dapatkan," kata Jonathan.

Menurutnya, Lombok sangat indah. Tempatnya masih bagus dan asri. Dia pun berjanji akan kembali ke Lombok.

"Mungkin nanti datang lagi bersama keluarga. Satu pekan saya rasa tidak cukup, mungkin dua pekan, baru bisa lebih terasa," ucapnya.