Ternate (ANTARA) - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga S. Uno menjajal sensasi berenang di laut bebas atau open water swimming di Pulau Dodola, Morotai, Maluku Utara.
"Terima kasih sekali atas keindahan dari Kabupaten Morotai ini, tadi saya merasakan sensasi berenang di pantai bebas, di laut bebas yang disebut cabang open water swimming dan di sini kita melihat memang satu keindahan alam,” kata Menparekraf Sandiaga Uno usai berenang di Pulau Dodola, Morotai, Jumat (25/11).
Pulau Dodola adalah destinasi ikonik wisata di Pulau Morotai. Pulau ini merupakan salah satu satu pulau tak berpenghuni yang punya pesona tersendiri.
Keindahan pulau Dodola akan terlihat saat air laut sedang surut. Saat itu wisatawan dapat melihat pasir timbul yang membentuk jalan dari pulau Dodola Besar dan pulau Dodola Kecil. Bila matahari sudah naik ke atas dan air laut sudah benar-benar surut, pemandangan pasir putih akan terbentang luas di depan mata.
Oleh karena keindahan itulah Menparekraf turut menjajal sensasi berenang sejauh 1 kilometer dari tengah laut menuju tepi pantai Pulau Dodola. Menparekraf mengatakan, Pulau Dodola harus terus dilestarikan agar keindahannya pantainya tidak tercemar. Ia mengajak masyarakat setempat dan wisatawan untuk tidak membuang sampah di destinasi wisata Pulau Dodola.
“Indonesia bagian timur harus bergotong royong, sampah itu harus diselesaikan di hulu. Jika kita melakukan "reduce- reuse- recycle". Ini yang harus kita pastikan untuk menangkal sampah dari hulunya,” kata Menparekraf.
Dalam mendukung pelestarian alam dan mewujudkan wisata berkualitas dan berkelanjutan lingkungan di Pulau Dodola, Menparekraf bersama pemerintah daerah setempat menanam pohon kasuari atau yang biasa disebut pohon pinus pantai.
Baca juga: Menparekraf mengklaim 70 persen lulusan Poltekpar diserap dunia industri
Baca juga: Menteri Marves dan Menparekraf saksikan peluncuran UID Bali Campus dan Tsinghua Southeast Asia Center
Sementara itu, Penjabat Bupati Pulau Morotai, Umar Ali, mengatakan bahwa Menparekraf merupakan satu-satunya menteri Indonesia yang menjajal berenang di Pulau Dodola. “Kami atas pemerintah daerah mengucapkan terima kasih, baru kali ini menteri Indonesia yang berenang di laut. Kami berikan apresiasi ke Pak Menparekraf," kata Umar.
Menparekraf Sandiaga Uno selain dalam kunjungan kerjanya di Pulau Morotai, juga menghadiri Sail Tidore dan Festival Marabose di Kabupaten Halmahera Selatan.
Berita Terkait
Dokter sarankan penderita asma berenang latih pernafasan
Kamis, 2 Mei 2024 18:44
Bocah tewas di Pamarayan saat berenang di sungai
Minggu, 11 Februari 2024 10:06
Bule asal Prancis meninggal saat berenang di perairan Gili Tramena
Selasa, 8 Agustus 2023 16:43
SAR evakuasi WNA Mesir cedera saat berenang di Pantai Kelingking
Senin, 15 Mei 2023 20:23
Berenang di kolam renang dewasa Lombok Tengah, satu bocah meninggal dan satu selamat
Minggu, 8 Januari 2023 17:13
Berenang di Sungai Aaree Swiss, putra pertama Ridwan Kamil dikabarkan hilang
Jumat, 27 Mei 2022 9:16
Dari berenang sampai melintasi rawa demi dapatkan ringgit
Jumat, 24 Desember 2021 8:03
Sarah Sjostrom si ratu gaya kupu-kupu berenang kembali
Rabu, 3 Maret 2021 6:01