Kerinci, Jambi (ANTARA) - Helikopter yang ditumpangi Kapolda Jambi Irjen Pol Rusdi Hartono dalam kunjungan kerja ke Kerinci mendarat darurat di Bukit Tamia, Muara Emat, Kabupaten Kerinci, Minggu.
Kabid Humas Polda Jambi Mulia Prianto di Jambi, Minggu, membenarkan kejadian tersebut.
"Iya benar mendarat darurat di Muara Emat," kata dia.
Adapun Kapolda Jambi menggunakan helikopter Polri jenis Super Bell 3001 . Rencananya Kapolda Jambi beserta rombongan melakukan perjalanan ke Kerinci dalam rangka kunjungan kerja ke Polres Kerinci untuk meresmikan gedung SPKT.
Adapun penumpang Helikopter yang mendampingi Kapolda Jambi yakni Dirreskrimum Polda Jambi, Dirpolairud Polda Jambi, Koorspri dan ADC.
Ia menambahkan seluruh penumpang dalam keadaan selamat.
Saat ini, Tim SAR Polres Kerinci, helikopter dari Tim SAR sudah menuju ke lokasi kejadian untuk mengevakuasi para penumpang.
Helikopter yang ditumpangi Kapolda Jambi ini lepas landas dari Bandara Sultan Thaha Jambi sekitar pukul 09.00 WIB.
Sementara itu Kabid Humas Mulia menerangkan pihaknya akan terus berkoordinasi dengan stakeholder terkait untuk mengevakuasi penumpang.
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Helikopter pembawa Kapolda Jambi mendarat darurat di Bukit Tamia
Berita Terkait
Helikopter TNI AD mendarat darurat di Blora
Sabtu, 2 November 2024 16:54
Helikopter Basarnas dilengkapi peralatan medis dukung MotoGP 2024 di Mandalika
Minggu, 29 September 2024 11:29
Basarnas siagakan dua helikopter dukung MotoGP 2024 di Mandalika Lombok
Kamis, 26 September 2024 19:45
TNI AU akan diperkuat 4 helikopter H145
Kamis, 19 September 2024 3:37
Sebanyak 17 Jasad ditemukan di lokasi jatuhnya helikopter di Kamchatka Rusia
Senin, 2 September 2024 10:00
Alutsista AS tiba di Banyuwangi Jatim dalam rangka Latgabma SGS
Selasa, 13 Agustus 2024 6:51
Dishub Bali mengusul helikopter juga diatur bukan hanya layangan
Kamis, 25 Juli 2024 7:05
Enam helikopter dikerahkan padamkan api Karhutla 1.073 hektare di Riau
Rabu, 24 Juli 2024 21:30