Mataram (ANTARA) - Dua orang anak atas nama Maiza (16) dan Algi (14) dilaporkan tewas setelah tenggelam di kawasan wisata Pantai Setangi, Desa Malaka, Lombok Utara, Nusa Tenggara Barat, Selasa (25/4/2023) pukul 17.10 Wita.
Humas Kantor Pencarian dan Pertolongan (SAR) Mataram I Gusti Lanang Wiswananda, yang dihubungi di Mataram, Selasa, membenarkan peristiwa tersebut berdasarkan laporan yang diterima dari kepolisian.
"Berdasarkan laporan yang kami terima, kedua korban berasal dari Lingkungan Karang Genteng, Kelurahan Pagutan, Kota Mataram," katanya.
Baca juga: 2 remaja tewas tenggelam di Pantai 3 Setangi Lombok Utara
Baca juga: Kronologi 2 remaja tewas tenggelam di Pantai Setangi Lombok Utara
Berdasarkan informasi yang diterima, kata dia, peristiwa tersebut bermula ketika kedua korban bersama seorang temannya berangkat dari rumah menuju Pantai Setangi untuk liburan pukul 16.00 Wita.
Mereka tiba di lokasi kejadian pukul 17.10 Wita. Kemudian kedua korban bersama temannya atas nama Kamil (16), memutuskan untuk berenang di pantai, namun tidak berselang lama Maiza dan Algi terseret ombak besar.
Melihat dua temannya terseret ombak ke tengah laut, Kamil mencoba berenang ke tengah laut untuk menyelamatkan temannya, namun hampir tenggelam karena terseret ombak.
Kamil kemudian berteriak meminta pertolongan. Kemudian, dua orang temannya yang berada di pinggir pantai mencari bantuan dengan cara melaporkan kejadian tersebut ke Pos Ploting Pantai Kerandangan Regu 2 yang berjarak sekitar 5 kilometer dari lokasi kejadian.
Anggota Polisi Air dan Udara, Polda NTB, bersama personel Pos SAR Bangsal, dan potensi SAR lainnya melakukan upaya pencarian terhadap kedua korban yang tenggelam.
"Pada pukul 18.15 Wita, kedua korban berhasil ditemukan dalam keadaan meninggal dunia. Korban dievakuasi ke Puskesmas Nipah, Kecamatan Pemenang, Kabupaten Lombok Utara," kata Lanang.
Ia menambahkan informasi yang diperoleh dari tim SAR gabungan, kondisi cuaca di lokasi kejadian sedang hujan lebat sehingga mempengaruhi ombak laut membesar.
Berita Terkait
Remaja 13 tahun tewas hanyut di sungai di Semarang
Rabu, 10 Januari 2024 23:31
Seorang remaja di Lombok Tengah tewas saat main HP sambil cas
Kamis, 3 Agustus 2023 13:07
Dua remaja di Kota Bima tewas kecelakaan
Selasa, 18 Juli 2023 16:48
Putus cinta, remaja di Lombok Tengah ini nekat gantung diri hingga tewas
Senin, 1 Mei 2023 14:22
Kronologi 2 remaja tewas tenggelam di Pantai Setangi Lombok Utara
Selasa, 25 April 2023 18:47
2 remaja tewas tenggelam di Pantai 3 Setangi Lombok Utara
Selasa, 25 April 2023 18:22
Seorang remaja di Janapria Lombok Tengah tewas diduga dibunuh
Rabu, 15 Maret 2023 11:23
Tim SAR temukan mayat remaja tenggelam di laut Bima
Selasa, 7 Maret 2023 21:53