Pasangan Capres Anies dan Muhaimin hadiri konsolidasi nasional pemenangan PKB

id AMIN, Anies Baswedan, Muhaimin Iskandar, Pemilu, Pilpres, PKB,Pemilu,Pil[res,Pileg,KPU,Bawaslu,Anncol,NasDem,PB,PKS,Anie

Pasangan Capres Anies dan Muhaimin hadiri konsolidasi nasional pemenangan PKB

Pasangan calon presiden dan wakil presiden, Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar saat menghadiri konsolidasi nasional pemenangan PKB di Ancol, Jakarta, Rabu (29/11/2023). ANTARA/Fauzi Lamboka.

Jakarta (ANTARA) - Pasangan calon presiden dan wakil presiden Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar menghadiri konsolidasi nasional pemenangan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) di Ancol Jakarta, Rabu malam.

Tiba di lokasi kegiatan, ratusan peserta kegiatan meneriakan yel-yel AMIN. Mereka merupakan anggota DPRD kabupaten, kota, dan provinsi serta DPR RI dari seluruh Indonesia.

"Saya sangat bersyukur bisa berjuang bersama dengan Gus Imin dan PKB," kata Anies.

Anies mengatakan sangat bersyukur bisa bertemu garda terdepan PKB di tiap-tiap DPRD dan DPR se-Indonesia. Dia pun menegaskan kembali, pasangan itu membawa visi Indonesia adil, makmur untuk semua.

Sementara itu Muhaimin Iskandar berterima kasih atas kerja keras, dedikasi dan pengabdian para kader dan sahabat PKB di seluruh Indonesia.

"Kerja keras kalian sudah mulai kelihatan, survei kita meningkat tajam," katanya.

Menurut Muhaimin, para kader PKS telah bekerja keras dengan luar biasa, dan menjadi ujung tombak penentu suara yang paling pasti. Sebelum bertemu para anggota legislatif PKB, Anies dan Muhaimin menghadiri Kongres Pemuda Perubahan yang telah mendeklarasikan dukungan terhadap dirinya untuk menjangkau lebih banyak lagi anak muda se-Indonesia untuk perubahan.

Anies dan Muhaimin tiba di Ancol sekitar pukul 22.00 WIB. Muhaimin tiba terlebih dahulu, lalu disusul oleh Anies. Mereka tampak kompak berpakaian baju putih dan celana hitam. KPU RI pada Senin, (13/11), telah menetapkan tiga pasangan calon presiden dan wakil presiden menjadi peserta Pemilu Presiden dan Wakil Presiden (Pilpres) 2024.

Baca juga: Capres Anies minta Kongres Pemuda Perubahan merangkul anak muda
Baca juga: Capres Ganjar menjadikan Merauke dan Sabang titik awal kampanye


Hasil Pengundian dan penetapan nomor urut peserta Pilpres 2024 pada Selasa, (14/11), pasangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar mendapat nomor urut 1, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka nomor urut 2, dan Ganjar Pranowo-Mahfud MD nomor urut 3.

KPU juga telah menetapkan masa kampanye mulai 28 November 2023 hingga 10 Februari 2024. Kemudian, jadwal pemungutan suara pada 14 Februari 2024.