Wabup: Anggota Paskibraka Harus Jadi Contoh di Masyarakat

id ksb paskibraka

Wabup: Anggota Paskibraka Harus Jadi Contoh di Masyarakat

Wakil Bupati Sumbawa Barat Fud Syaifuddin berpose bersama anggota Pasukan Pengibar Bendera Pusaha (Pakibraka).

Tugas berat sesungguhnya bukan saat mengibarkan bendera, tetapi dalam keseharian di masyarakat. Anggota Paskibraka harus menjadi contoh bagi masyarakat,"
Kerjasama Dikpora Sumbawa Barat dengan Antara
 
Sumbawa Barat (Antara NTB) - Wakil Bupati Sumbawa Barat (Wabup) Fud Syaefuddin meminta para anggota Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) berkiprah sebagai contoh dan menjadi leader sekaligus motivator untuk menggali partisipasi masyarakat dalam pelaksanaan program pembangunan.
 
"Tugas berat sesungguhnya bukan saat mengibarkan bendera, tetapi dalam keseharian di masyarakat. Anggota Paskibraka harus menjadi contoh bagi masyarakat," katanya dalam sambutannya ketika membuka kegiatan pemusatan latihan anggota Paskibraka yang akan bertugas dalam upacara peringatan detik-detik proklamasi 17 Agustus 2017, Kamis (4/8).

Kegiatan pemusatan latihan Paskibra itu dibuka langsung oleh Wabup) KSB Fud Syaifudin ST.

Proses seleksi yang cukup ketat, menurut dia, merupakan indikator yang menegaskan bahwa setiap anggota Paskibraka merupakan orang terpilih karena memiliki keunggula dan dianggap layak untuk melaksanakan tugas terbaik.

Dengan keunggulan yang dimiliki itu, katanya, sudah sepantasnya jika anggota Paskibraka harus mampu menjadi motivator bagi siswa lainnya terutama dalam pengembangan prestasi dan kemampuan diri.

"Jalani seluruh proses latihan selama karantina secara baik, ikuti instruksi pembina dan pelatih sehingga pada saat menjalankan tugas nanti tidak menemui kendala dan tidak ada kesalahan," ujatnya.

Ia juga meminta semua anggota Paskibraka untuk memanfaatkan pemusatan latihan itu sebagai momentum untuk lebih meningkatkan silaturahmi dan persaudaraan.  

"Pemusatan latihan ini tidak hanya bertujuan untuk menumbuhkan kerja sama tetapi juga dalam rangka merekatkan rasa kekeluargaan. Jika hubungan emosional sudah terbina baik, maka insyAllah tugas berat apapun pasti bisa dilaksanakan dengan baik,” kata Fud didampingi Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Dikpora) Sumbawa Barat Drs Mukhlis.

Harapan yang sama juga disampaikan Wabup kepada para pembina dan pelatih.

"Keberhasilan pelaksanaan tugas juga menjadi tanggung jawab pembina dan pelatih,” ujarnya.

Kegiatan itu juga dihadiri oleh para orang tua anggota Paskibraka dan sejumlah Pejabat Dikpora Sumbawa Barat.(*)