Pegadaian Denpasar adakan mudik gratis

id Pegadaian, gadai emas, mudik gratis

Pegadaian Denpasar adakan mudik gratis

Arsip foto - Nasabah mengakses layanan keuangan di aplikasi digital Pedagaian di Denpasar, Rabu (27/9/2023). ANTARA/Dewa Ketut Sudiarta Wiguna

Denpasar (ANTARA) - Anak Usaha BUMN PT Pegadaian Kantor Wilayah VII Denpasar, Bali mengadakan mudik gratis dengan tujuan tiga kota di Jawa Timur yakni Lumajang, Malang dan Surabaya.

“Kami buka kuota total 200 orang,” kata Pimpinan Wilayah Pegadaian Kantor Wilayah VII Supriyanto di Denpasar, Senin.

Pihaknya membuka pendaftaran 16-21 Maret 2024 dengan jadwal berangkat dari Denpasar menuju tiga kota itu rencananya pada 4 April 2024 dari Pegadaian Kanwil VII di Jalan Raya Puputan Nomor 23 C Renon, Denpasar.

Bagi calon pemudik dapat melakukan registrasi daring melalui tautan di https://bit.ly/MUDIKASYIKPEGADAIANKANWILVII2024. Untuk mengikuti mudik gratis dari anak usaha Bank BRI itu, calon pemudik perlu memenuhi sejumlah syarat di antaranya dilarang menjualbelikan kesempatan mudik gratis yang diberikan.

Peserta mudik khusus berdomisili di Denpasar, kemudian peserta merupakan nasabah dan non-nasabah selama persediaan kuota masih tersedia. Untuk nasabah, kata dia, perlu melampirkan nomor CIF atau nomor nasabah yang dapat dilihat di kertas SBG, buku tabungan emas dan aplikasi pegadaian digital.

Kemudian, peserta mudik terdaftar di kartu keluarga dan jumlah peserta maksimal empat orang yakni dewasa dan anak-anak berusia di atas enam bulan serta peserta dalam keadaan sehat jasmani dan rohani.

Baca juga: Pegadaian mencatat 25 juta nasabah persentasenya 65 persen wanita
Baca juga: Pegadaian meningkatkan edukasi warga terkait investasi emas


Apabila anak masih berusia di bawah enam bulan, tidak perlu didaftarkan, selanjutnya tiket tidak dapat diwakilkan atau digantikan atas nama orang lain dan peserta wajib mengikuti akun instagram Pegadaian yakni @pegadaian_id, @tjslpegadaian dan @pegadaiankanwildenpasar.

“Apabila peserta melakukan pembatalan, tidak bisa mengikuti program mudik di Pegadaian tahun berikutnya,” ucapnya.

PT Pegadaian Kantor Wilayah VII Denpasar membawahi enam area di Bali dan Nusa Tenggara yakni di Ampenan, Dompu, Ende, Kupang dan di Denpasar ada dua area yakni Denpasar 1 dan Denpasar 2.