Mataram (ANTARA) - Sejumlah berita menarik pada Senin (28/10) masih layak untuk di baca masyarakat Nusa Tenggara Barat.
Berikut berita-berita yang dirangkum Antara NTB yakni:
1. Polisi periksa seorang anak kecanduan sabu-sabu dan judol curi ayam di Mataram
Kepolisian Resor Kota Mataram, Nusa Tenggara Barat, memeriksa seorang anak yang diduga kecanduan sabu-sabu dan judi online (judol) berinisial YD atas aksi pencurian tiga ekor ayam di salah satu rumah warga di wilayah Kekalik Baru.
Kepala Satreskrim Polresta Mataram Kompol I Made Yogi Purusa Utama di Mataram, Senin, mengatakan bahwa pemeriksaan ini merupakan tindak lanjut laporan pemilik tiga ekor ayam pada Minggu siang (27/10).
"Pemeriksaan ini kami lakukan untuk kebutuhan proses gelar perkara, mengingat upaya paksa (penangkapan) kami lakukan tadi malam terhadap pelaku usia anak berinisial YD," kata Yogi.
Baca beritanya di sini
2. KNPI NTB nyatakan siap jadi garda terdepan pelopor pembangunan daerah
Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Provinsi Nusa Tenggara Barat menyatakan kesiapan menjadi garda terdepan pelopor pembangunan daerah.
Ketua DPD KNPI NTB, Baehaqi, menyerukan agar momentum memperingati Hari Sumpah Pemuda menjadi ajang refleksi bagi generasi muda saat ini untuk meneruskan perjuangan para pemuda terdahulu dalam memperkokoh persatuan dan kesatuan bangsa lewat ikrar Sumpah Pemuda.
"Peringatan hari Sumpah Pemuda ini kita jadikan sebagai refleksi diri bahwa kita seyogyanya harus terus dan tetap membangun optimisme untuk menyongsong hari esok yang lebih baik. Pemuda harus memberikan sumbangsih yang terbaik bagi bangsa dan negara, supaya apa yang menjadi cita-cita pendiri bangsa kita ini bisa terwujud," ujarnya pada kegiatan jambore pemuda dalam rangka memperingati Hari Sumpah Pemuda di Taman Wisata Gunung Jae, Lombok Barat, Senin.
Baca beritanya di sini
3. Pelaku wisata kuliner di Mataram diberi pelatihan agar dapat berinovasi
Dinas Pariwisata Kota Mataram, Provinsi Nusa Tenggara Barat, memberikan pelatihan bagi pelaku wisata bidang kuliner untuk meningkatkan inovasi, kualitas serta kebersihan produk mereka.
"Kegiatan pelatihan itu, menyasar 40 peserta yang merupakan perwakilan dari para pelaku usaha kuliner di kawasan wisata," kata Kepala Dinas Pariwisata Kota Mataram Cahya Samudra di Mataram, Senin.
Dikatakan, sebagai ibu kota provinsi Kota Mataram kerap kali menjadi pilihan tempat menginap para tamu atau wisatawan sehingga kuliner menjadi kebutuhan yang harus disiapkan.
Baca beritanya di sini
4. Universitas NU NTB resmi buka Prodi Hukum Bisnis
Universitas Nahdlatul Ulama (UNU) Nusa Tenggara Barat (NTB) resmi membuka Program Studi (Prodi) baru yakni Hukum Bisnis.
Rektor UNU NTB Dr Baiq Mulianah mengatakan kepastian prodi tersebut tertuang dalam SK Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Nomor 701/E/O/2024 tentang Izin Pembukaan Program Studi Hukum Bisnis Program Sarjana di UNU NTB.
"Alhamdulillah hampir setahun perjalan proses pendirian Prodi Hukum Bisnis ini. Kami merintis dengan berbagai macam lika-liku dengan sejumlah revisi. Hari ini layak UNU diberikan izin operasional membuka prodi baru. Besok diserahkan secara langsung oleh Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi (L2Dikti)," ujarnya di Mataram, Senin.
Baca beritanya di sini