Jakarta (ANTARA) - Pelatih Dewa United Banten Pablo Favarel menyanjung aksi solid kolektif yang dipertontonkan barisan Anak Dewa kala menundukkan tuan rumah Kesatria Bengawan Solo dengan skor 81-72 dalam lanjutan Indonesia Basketball League (IBL) Gopay 2025 di GOR Sritex Arena, Solo, Jawa Tengah, Minggu malam tadi.
Menurut Favarel para pemain Dewa United mampu tampil maksimal sembari menjaga fokus menerapkan strategi yang telah direncanakan demi meladeni permainan cepat Kesatria.
"Ada banyak hal baik dari tim yang sulit disebutkan, di antaranya saya katakan kepada para pemain bahwa mereka mempertontonkan hal yang luar biasa, mereka bermain sangat tertutup selama 40 menit dan mereka melakukan pekerjaan yang hebat dalam pertahanan, terutama di kuarter keempat," kata Favarel dilansir dari laman resmi klub.
Favarel mengaku bangga Kaleb Ramot Gemilang dkk mampu mengatasi Kesatria yang disebutnya dihuni pemain-pemain hebat seperti William Artino dan Travin Marquell Thibodeaux.
Performa pertahanan jadi sorotan Favarel yang mengapresiasi kontribusi setiap pemain Dewa United yang melantai dalam pertandingan tersebut.
"Semua pemain berkontribusi, seperti dalam meningkatkan rasio perolehan poin atau membantu ketika permainan tim sedang buruk, jadi secara keseluruhan, ini adalah tim yang sangat luar biasa," ujar pelatih asal Argentina itu.
Menurunkan Hardianus Lakudu, Gelvis Solano, Pape Malick Dime, Lester Prosper, dan Kaleb sebagai pancamula, anak-anak asuh Favarel mampu mengambil kendali cepat di awal laga dengan rentetan 10 poin tanpa balas sebelum meredam kebangkitan tuan rumah dan mengamankan keunggulan 19-18 saat menutup kuarter pertama.
Baca juga: RANS Simba naik ke puncak klasemen usai hajar Borneo
Intensitas serangan Kesatria sedikit membuat Dewa United kewalahan di kuarter kedua, hingga mereka menyerahkan keunggulan menjadi milik tuan rumah dalam kedudukan 40-41 saat paruh pertama pertandingan berakhir.
Baca juga: Pelita Jaya tumbangkan Bima Perkasa skor 101-68
Usai halftime, Prosper dkk berusaha memperbaiki skema pertahanan dan hasilnya mereka mampu merebut kembali keunggulan 62-61 kala menyudahi kuarter ketiga. Di kuarter pemungkas, Dewa United tampil lebih berhati-hati kala menyerang dan bertahan, strategi yang belakangan terbukti ampuh untuk mengunci kemenangan 81-72 atas Kesatria disokong triganda 23 poin, 10 rebound, dan 11 assist milik Gelvis Solano serta kontribusi masing-masing 11 poin dari Kaleb dan Rio Disi.