Tempat pengolahan sampah di Gili Trawangan Lombok terbakar
Ia menyatakan pihaknya menerjunkan empat anggota yang memang sehari-hari bertugas di tempat itu, selain ada bantuan di darat juga ikut memadamkan api. Namun dalam kondisi ini tidak ada korban jiwa.
Khusus di Gili Trawangan, kata dia, sudah ada kendaraan roda tiga untuk memadamkan api dan juga alat semprot. Hanya saja tidak ada pipa hidran di kawasan wisata itu.
Ia menyesalkan tidak adanya hidran di tempat itu, meski sebenarnya pihaknya sempat akan memasang pipa hidran, namun mendapat penolakan oleh salah satu perusahaan penyedia air di sana.
"Kemarin kita mau pasang hidran malah dicabut padahal kita mau pasang dua dari enam hidran yang direncanakan dan terkait persoalan penolakan ini sudah kami sampaikan ke Bupati," demikian Suhardi.