Singkawang Kalbar pastikan ketersediaan sembako aman jelang Natal

id pemkot Singkawang,Stok pangan di singkawang,Potensi Kalimantan Barat

Singkawang Kalbar pastikan ketersediaan sembako aman jelang Natal

Pj Wali Kota Singkawang melakukan sidak pada salah satu warung yang ada di Kota Singkawang, sidak tersebut dilakukan untuk memastikan ketersediaan Sembako jelang perayaan Natal tahun ini. (ANTARA/HO-Rudi)

Pontianak (ANTARA) - Pemkot Singkawang bersama Satgas Pangan, Tim Pengendali Inflasi Daerah (TPID) dan Tim Pengawasan Barang Beredar (TPBB) melakukan sidak terkait harga dan stok barang di pasar, Bulog, agen dan distributor di kota tersebut, jelang pelaksanaan Natal dan Tahun Baru 2024.

"Sidak dilakukan untuk memastikan keamanan pasokan bahan pokok serta keterjangkauan harganya di pasar. Berdasarkan hasil pantauan bersama tim, prinsip 4K yaitu Ketersediaan Pasokan Aman, Kelancaran Distribusi yang baik, Keterjangkauan Harga dan Komunikasi yang efektif dari seluruh pihak terus dipertahankan, maka dirinya yakin inflasi di Kota Singkawang akan selalu bisa ditekan," kata Pj Wali Kota Singkawang, Sumastro di Singkawang, Jumat.

Untuk mendukung program pemerintah dalam menstabilkan pasokan dan harga pangan, Pj. Wali Kota mengimbau masyarakat untuk membeli beras Stabilisasi Pasokan dan Harga Pangan (SPHP) dari Perum Bulog yang dihargai Rp11.500/Kg

"Silahkan bagi masyarakat yang ingin mendapatkan beras SPHP dengan harga Rp11.500, untuk mendatangi toko-toko yang bertanda khusus dengan logo SPHP dari Perum Bulog," katanya.

Dia mengatakan, untuk beras berkualitas masih di jual dengan harga yang terjangkau, jauh lebih murah dari harga beras lainnya di pasaran. Selain memantau stok dan harga beras, sidak juga dilakukan terhadap beberapa komoditi lain seperti daging sapi dan telur, di mana kedua komoditi tersebut juga dinyatakan tersedia dalam jumlah aman dengan harga yang terjangkau.

Adapun ketersediaan stok barang Bulan Desember 2023 di Pasar Beringin, Pasar Alianyang, Perum Bulog serta beberapa distributor/agen di Singkawang menyediakan beras sebanyak 3.656,30 ton, gula pasir 97 ton, tepung terigu 19,75 ton, minyak goreng 46.331,40 liter, telur 7,81 ton, bawang merah 14,80 ton, bawang putih 12,70 ton dan daging sapi beku 9,024 ton.

Baca juga: Mataram siapkan 10 ton beras cadangan pangan antisipasi bencana
Baca juga: Ambon jamin stok kebutuhan pokok aman jelang Natal


"Dari hasil pemantauan/sidak untuk ketersediaan stok kebutuhan pokok (beras, minyak, telur dan lainnya) di Kota Singkawang menjelang Natal dan Tahun Baru 2024 dalam kondisi aman dan mencukupi," tuturnya.*