Mudahkan pendataan, Disdik atur ulang semua nama SD negeri di Mataram

id nama SD di rubah,pendataan,disdik mataram,mudahkan pendataan,SD

Mudahkan pendataan, Disdik atur ulang semua nama SD negeri di Mataram

Ilustrasi: salah satu sekolah dasar (SD) di Kota Mataram, Provinsi Nusa Tenggara Barat. (ANTARA/Nirkomala)

Jadi, nama-nama SD yang sekarang sesuai wilayah, kita ubah jadi SDN 1 sampai 146 sesuai jumlah SDN Kota Mataram
Mataram (ANTARA) - Dinas Pendidikan Kota Mataram, Provinsi Nusa Tenggara Barat, akan mengatur ulang semua nama sekolah dasar (SD) negeri di kota ini agar bisa berurut sesuai jumlah SD se-Kota Mataram sebagai bagian penataan administrasi kependidikan.

Kepala Dinas Pendidikan Kota Mataram Yusuf di Mataram, Kamis, mengatakan bahwa dengan adanya pengaturan ulang nama SD negeri itu dapat memudahkan pendataan.

"Jadi, nama-nama SD yang sekarang sesuai wilayah, kita ubah jadi SDN 1 sampai 146 sesuai jumlah SDN Kota Mataram. Tidak ada lagi disebut SDN 1 Cakranegara, SDN 1 Ampenan atau lainnya, semua SDN Kota Mataram," katanya.

Baca juga: Disdik Mataram meminta sekolah rawan genangan agar bersihkan saluran air

Termasuk empat SDN yang hingga saat ini masih menggunakan nama wilayah Kabupaten Lombok Barat sebagai kabupaten induk yakni SDN 2 Gerimak, SDN Bajur, SDN Kuranji, dan SDN Kuranji Dalang.

"Empat sekolah dasar yang masih menggunakan nama daerah di Kabupaten Lombok Barat itu juga akan kita ubah," katanya.

Baca juga: Disdik Mataram membentuk satgas TPPK cegah kekerasan di sekolah

Menurut dia, empat SDN yang masih menggunakan nama wilayah Kabupaten Lombok Barat itu, sudah dua tahun terakhir masuk menjadi aset Pemerintah Kota Mataram.

Pasalnya, empat sekolah tersebut berada di perbatasan wilayah Kota Mataram dan Kabupaten Lombok Barat. Namun, dengan berbagai pertimbangan lokasi, SDM, dan lainnya, terjadi kesepakatan untuk penyerahan aset.

"Bangunan, guru, dan fasilitas lainnya sudah diserahterimakan ke Pemerintah Kota Mataram, tinggal namanya kita ubah tidak lagi pakai nama daerah Lombok Barat," katanya.

Baca juga: Disdik Mataram berupaya memulihkan trauma pelajar di wilayah konflik

Menurut dia, penataan nama SDN di Kota Mataram sesuai dengan urutan nomor SD yang ada itu akan dilaksanakan tahun ini juga, sebab payung hukum atau regulasi sudah ada.

"Sekarang kita sedang melakukan pemetaan untuk penataan ulang nama-nama SDN di enam kecamatan untuk memudahkan pengelolaan seperti SMP," katanya.

Baca juga: Disdik Mataram menerapkan belajar daring di wilayah konflik
Baca juga: Disdik Mataram memperbanyak guru pembimbing khusus