Mataram (ANTARA) - Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Nusa Tenggara Barat (NTB), I Gede Putu Aryadi, mengajak masyarakat dan semua pihak di wilayah itu untuk mengawal bersama-sama eksplorasi tambang PT Sumbawa Timur Mining (STM) di Kabupaten Dompu karena akan memberikan dampak positif bagi pembangunan daerah.
"Saat ini, PT. STM sedang melakukan kegiatan eksplorasi mineral untuk mewujudkan tambang tembaga kelas dunia yang ditunjang oleh energi terbarukan dengan mempekerjakan 1.500 tenaga kerja," ujarnya pada penutupan Bulan Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) Nasional di Kabupaten Dompu dalam keterangan tertulis diterima di Mataram, Kamis.
Ia menjelaskan, pertambangan PT STM merupakan proyek strategis nasional, artinya banyak mata yang melihat dan berminat untuk berinvestasi di Kabupaten Dompu. Proyek strategis nasional yang hadir di daerah memberikan banyak manfaat bagi sekitarnya.
"Pemerintah Pusat, daerah, kabupaten/kota punya peran masing -masing untuk menjaga proyek strategis nasional tersebut," kata Aryadi.
Baca juga: DLHK NTB dan PT STM teken nota kesepahaman perlindungan hutan
Ia mengatakan, Pemerintah Pusat memiliki kewenangan untuk berperan dalam menyukseskan proyek nasional. Jika proyek tambang ini beroperasi akan banyak memberikan dampak positif untuk NTB.
Dari segi aspek ketenagakerjaan, PT STM akan mencari kebutuhan tenaga kerja yang dibutuhkan. Jika calon pekerja mempunyai keterampilan dan pendidikan yang sesuai dengan kebutuhan perusahaan pasti akan direkrut oleh PT STM.
"Lalu dari aspek ekonomi, kehadiran proyek ini akan menghasilkan industri turunan, baik sektor perumahan, infrastruktur, transportasi, telekomunikasi dan juga sektor pariwisata," ujarnya.
Bahkan aspek pertanian dan pengolahan lainnya ikut terdampak dari hadirnya proyek strategis nasional, karena setiap proyek pasti membutuhkan suplai kebutuhan seperti transportasi hingga infrastruktur akan diperbaiki. Bergerak-nya investasi di bidang transportasi kelak akan menyediakan lapangan kerja baru. Namun yang direkrut adalah angkatan kerja yang sesuai dengan yang dibutuhkan.
Oleh karena itu, pemerintah daerah, perusahaan dan pekerja harus hadir untuk menyiapkan informasi, akses kesempatan diberbagai bidang dan keterampilan untuk warga di sekitar-nya.
"Tahun lalu, Pemprov NTB bekerja sama dengan PT STM dalam menyelenggarakan sekolah Program Diploma 1 (D1) pada bidang alat berat, pertambangan dan metalogi," ucap Aryadi.
Lebih lanjut, mantan Kepala Dinas Kominfotik NTB ini, menegaskan kontribusi dan kepedulian PT STM terhadap daerah dan masyarakat di Kabupaten Dompu, harus terus berlanjut.
Hal ini bisa dilihat dengan adanya beasiswa prestasi kepada 40 mahasiswa berprestasi asal Kabupaten Dompu yang diberikan oleh PT STM. Penyerahan beasiswa prestasi ini menegaskan komitmen perusahaan dalam mendukung pendidikan dan pengembangan sumber daya manusia, terutama di Kabupaten Dompu.
"Kunci keberhasilan objek vital adalah kerja tim. Semua pihak harus mampu bekerjasama, berkomunikasi berkoordinasi antardivisi, sehingga tercipta hubungan industrial yang harmonis," katanya.
Baca juga: PT STM mengucurkan Rp1,6 triliun lanjutkan eksplorasi tambang emas Dompu
Baca juga: PT STM sosialisasikan Proyek Hu'u ke mahasiswa Dompu NTB di tiga kota
Disnakertrans NTB ajak masyarakat kawal eksplorasi tambang PT STM di Dompu
Saat ini, PT. STM sedang melakukan kegiatan eksplorasi mineral untuk mewujudkan tambang tembaga kelas dunia