Pemkab Lombok Tengah Wakili NTB di ajang Paritrana Award 2024

id Lombok Tengah ,NTB,Paritrana Award,BPJS Ketenagakerjaan,Bpjamsostek

Pemkab Lombok Tengah Wakili NTB di ajang Paritrana Award 2024

Bupati Kabupaten Lombok Tengah, Provinsi NTB, H Lalu Pathul Bahri (kanan) menyerahkan bantuan BPJS Ketenagakerjaan kepada keluarga korban di Pendopo Bupati setempat, Jumat (19/04/2024) (ANTARA/Akhyar Rosidi)

Praya, Lombok Tengah (ANTARA) - Kabupaten Lombok Tengah mewakili Provinsi Nusa Tenggara Barat di ajang Paritrana Award 2024 yang merupakan apresiasi pemerintah kepada pemerintah daerah, pemerintah desa dan pelaku usaha yang telah mendukung implementasi program Jaminan Sosial Ketenagakerjaan (jamsostek) untuk mewujudkan Universal Coverage.

"NTB diwakili Kabupaten Lombok Tengah dalam Anugerah Paritrana Award tingkat nasional 2024," kata Kepala BPJS Ketenagakerjaan Provinsi NTB Boby Foriawan didampingi Kepala Cabang BPJS Ketenagakerjaan Kabupaten Lombok Tengah Syafruddin di Praya, Jumat.

Menurutnya Kabupaten Lombok Tengah sudah sejajar dengan daerah lainnya bahkan dengan Provinsi DKI Jakarta, Jawa Barat, Jawa Tengah dan lainnya terhadap perhatiannya dengan jaminan kesehatan masyarakat, mengingat potensi Lombok Tengah luar biasa banyak.

"Dulu tidak ada yang kenal Lombok Tengah, tetapi sekarang sudah terkenal baik nasional maupun dunia di mana atas perhatian Pak Bupati terhadap kesejahteraan masyarakat baik itu kesehatan, pangan dan lainnya, itu yang membuat saya bangga" ujarnya.

Baca juga: BNI bawa UMKM kopi binaan Xpora ke Amerika
Baca juga: Ahli sebutkan pengembangan UMKM "hijau" perlu dukungan modal

Dia menyebut beberapa indikator penilaian Paritrana Award itu di antaranya regulasi yang dibuat pemerintah daerah terkait dengan jaminan ketenagakerjaan, kedua corporate, komitmen dan Dana Bagi Hasil Cukai Hasil Tembakau.

"Semoga Lombok Tengah dapat meraih penghargaan itu," katanya.

Penganugerahan penghargaan Jaminan Sosial Ketenagakerjaan Paritrana Award merupakan penghargaan yang diberikan oleh Presiden dan diselenggarakan oleh Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Ketenagakerjaan.
Penghargaan diberikan ke pemerintah provinsi, kabupaten/kota dan pelaku usaha berskala besar, menengah, usaha sektor layanan publik dan usaha mikro yang mendukung penuh pelaksanaan jaminan sosial ketenagakerjaan.

Penyerahan penghargaan diberikan sesuai dengan kategori diantaranya kategori UKM, kategori Perusahaan Besar, kategori Sektor Layanan Publik dan Perusahaan Menengah, kategori Pemerintah Kabupaten/Kota, kategori Pemerintah Provinsi dan kategori Perguruan Tinggi Peduli Jamsostek.*