Mataram (ANTARA) - Penjabat Gubernur Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) Lalu Gita Ariadi menekankan soal posisi strategis Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Mandalika bagi pembangunan di wilayah itu.
"KEK Mandalika berada pada satu posisi yang sangat strategis bagi pembangunan NTB. Maka kami menaruh harapan besar pada KEK Mandalika," kata Gubernur NTB pada rapat koordinasi KEK Mandalika melalui keterangan tertulis di Mataram, Selasa.
Ia menilai Mandalika memiliki peran yang sangat strategis dalam mendorong pertumbuhan ekonomi dan pembangunan di NTB.
Untuk itu, ia menaruh harapan besar pada KEK Mandalika untuk terus berkembang dengan pengelolaan yang baik sehingga mampu memberikan kontribusi yang signifikan bagi masyarakat NTB.
Selain itu, ia juga menekankan bahwa KEK Mandalika harus tetap menjadi perhatian serius dan maksimal dari semua pihak yang terlibat, sehingga KEK Mandalika menjadi hasil kerja bersama.
"Karena itu semua pihak perlu memastikan bahwa setiap upaya pembangunan dan pengelolaan di KEK Mandalika dilakukan dengan sungguh-sungguh dan melalui koordinasi yang baik antara semua pihak," katanya terkait evaluasi kinerja pembangunan dan pengelolaan KEK Mandalika untuk triwulan pertama 2024.
Pj Gubernur NTB menambahkan untuk segera merancang detail tata ruang untuk diatur dengan baik agar tidak terjadi tumpang tindih antara dalam kawasan dan luar KEK Mandalika.
"Dalam kawasan dan luar kawasan ini sebagai sebuah sinergi. Sebab, KEK Mandalika sendiri dirancang untuk menjadi destinasi wisata kelas dunia dengan berbagai fasilitas pendukung, termasuk hotel, resor, rumah sakit internasional dan sirkuit balap internasional," katanya.
Berita Terkait
ITDC beri pelatihan hidroponik bagi warga di Mandalika Lombok
Rabu, 20 November 2024 20:26
Dua Investor masuk KEK Mandalika Lombok
Selasa, 12 November 2024 15:38
Gelaran MotoGP dongkrak kunjungan wisatawan ke KEK Mandalika Lombok
Rabu, 30 Oktober 2024 17:22
ITDC sediakan penginapan karyawan di Sirkuit Mandalika Lombok
Rabu, 30 Oktober 2024 16:38
Kegiatan di KEK Mandalika sumbang target kunjungan wisatawan di NTB
Senin, 21 Oktober 2024 13:34
Kodim Lombok Tengah mengajak masyarakat bersihkan Pantai Kuta
Rabu, 16 Oktober 2024 12:01
TNI wujudkan hospitality di kawasan Mandalika-NTB
Rabu, 16 Oktober 2024 4:17
Lahan kosong di kawasan Mandalika-NTB terbakar
Rabu, 9 Oktober 2024 5:18