Jepara (ANTARA) - Aparat Kepolisian Daerah Jawa Tengah dengan dibantu Polres Jepara menangkap Danang Wihatmoko yang merupakan mantan Kiper Persijap Jepara karena diduga terlibat dalam penggunaan narkoba jenis sabu-sabu, Rabu.
Kapolres Jepara AKBP Arif Budiman membenarkan bahwa Danang Wihatmoko yang merupakan mantan pesepak bola ditangkap oleh Polda Jateng karena terlibat dalam kasus narkoba.
"Kami hanya membantu Direktorat Narkoba Polda Jateng. Penangkapannya di Jepara," ujarnya.
Kasatnarkoba Polres Jepara AKP Hendro Asriyanto menambahkan tersangka saat ini masih diamankan di Polres Jepara karena masih dalam pemeriksaan.
Kasus narkoba yang menjerat mantan kiper Persijap Jepara itu, kini dilimpahkan oleh Polda Jateng ke Polres Jepara.
Polres Jepara sepanjang bulan Januari-September 2019 berhasil mengungkapkan 28 kasus narkoba, sedangkan kasus narkoba yang melibatkan olahragawan baru pertama kalinya menyusul tertangkapnya Danang itu.
Danang Wihatmoko di hadapan petugas mengaku sudah berupaya berhenti mengonsumsi sabu-sabu karena ingat keluarga, namun kenyataannya justru seperti ini.
Ia mengaku mengonsumsi narkoba sejak lama yang bermula karena ditawari temannya.
Danang yang pernah dua kali masuk seleksi timnas sepakbola itu, gantung sepatu sejak lima tahun yang lalu.
Sementara aktivitasnya saat ini, sopir truk dam serta pekerjaan lain sesuai permintaan.
Penangkapan tersangka juga berjalan alot karena pelaku sempat sempat bersembunyi di areal persawahan di Desa Bondo, Kecamatan Bangsri, Kabupaten Jepara.
Adapun barang bukti yang berhasil disita dari tersangka, berupa sebuah paket sabu-sabu seberat 500 miligram.
Atas perbuatannya itu, pelaku dijerat dengan pasal 112 UU RI Nomor 35/2009 tentang Narkotika dan Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia nomor 58/2017 tentang Perubahan Penggolongan Narkotika dengan ancaman minimal empat tahun.
Berita Terkait
Polisi tangkap pelaku TPPO di Lombok Tengah
Selasa, 26 November 2024 13:37
Polisi tangkap pemilik Narkoba 5 kilogram di Lombok Timur
Senin, 25 November 2024 11:00
Polisi tangkap 18 orang pelaku tawuran di Jaktim
Sabtu, 23 November 2024 6:49
Polisi tangkap lima orang diduga rencanakan kudeta Presiden Brazil Lula
Rabu, 20 November 2024 13:10
Polisi tangkap enam pengoplos gas bersubsidi 3 kilogram ke gas portable
Rabu, 20 November 2024 11:03
Polisi tangkap empat pelaku tindak pidana peredaran narkoba jaringan Malaysia
Rabu, 6 November 2024 14:31
Polisi tangkap pemilik penampungan pekerja migran
Minggu, 3 November 2024 10:05
Polisi tangkap tersangka pengeroyokan anggota TNI
Sabtu, 2 November 2024 6:14