Mataram (ANTARA) - PT PLN (Persero) Unit Induk Wilayah Nusa Tenggara Barat menyalurkan bantuan sembako bagi korban terdampak bencana banjir dan tanah longsor yang terjadi di Kabupaten Lombok Barat pada Desember 2021.
Total bantuan yang disalarukan melalui program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) senilai Rp48 juta berupa sembako tersebut diserahkan ke Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Lombok Barat, pada Selasa (4/1).
Senior Manager Keuangan, Komunikasi dan Umum PLN NTB, Refa Purwati, mengatakan bantuan yang diserahkan dapat mempercepat proses pemulihan pasca bencana yang berdampak ke beberapa kecamatan di wilayah Lombok Barat pada Desember 2021.
"Melalui BPBD Lombok Barat, kami harap bantuan ini dpaat meringankan beban Saudara kita yang terdampak banjir," katanya.
Refa menjelaskan pada saat banjir terjadi, PLN fokus pada pengamanan instalasi dan juga percepatan penormalan aliran listrik. Hal itu dilakukan untuk memastikan keselamatan dan keamanan masyarakat selama banjir melanda.
Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik BPBD Kabupaten Lombok Barat Hartono mengatakan bantuan dari PLN itu nantinya akan disalurkan ke wilayah Kecamatan Batulayar, Gunungsari dan Sekotong.
"Terima kasih kepada PLN atas bantuan yang telah diberikan. Segera kami akan mendistribusikan kepada korban terdampak di lokasi," katanya.
Selain bantuan sembako yang hari ini diserahkan, sebelumnya PLN juga telah memberikan bantuan senilai Rp16 juta, yang diberikan berupa bantuan instalasi listrik darurat terdampak banjir dan juga jasa pembersihan rumah bagi korban terdampak.
Berita Terkait
PLN NTB dorong pemanfaatan biomassa untuk capai target nett zero emission 2060
Jumat, 13 Desember 2024 19:34
Dirut PLN Darmawan Prasodjo Kembali Dinobatkan Jadi CEO Of The Year 2024
Jumat, 13 Desember 2024 19:25
PLN antisipasi konsumsi listrik Nataru naik di Bali
Rabu, 11 Desember 2024 20:03
PLN UIP Nusra gelar penyampaian nilai ganti kerugian pengadaan tanah PLTP Ulumbu 5-6 Poco Leok
Selasa, 10 Desember 2024 6:24
Jelang Nataru, PLN pastikan kesiapan infrastruktur dan layanan kelistrikan andal
Selasa, 10 Desember 2024 6:18
PLN NTB dorong penguatan ekonomi lokal melalui olahan kepiting dan kopi mangrove
Minggu, 8 Desember 2024 6:14
PLN NTB manfaatkan FABA untuk pembangunan pendidikan, ekonomi dan infrastruktur desa
Minggu, 8 Desember 2024 6:09
PLN UIP Nusra umumkan hasil pengadaan tanah pengembangan PLTP Ulumbu
Sabtu, 7 Desember 2024 11:26