Ballona Festival Kertasari Sumbawa Barat dukung promosi pariwisata

id Ballona Festival Kertasari Sumbawa Barat,Ballona Festival Kertasari ,Sumbawa Barat,Gubernur NTB

Ballona Festival Kertasari Sumbawa Barat dukung promosi pariwisata

Gubernur NTB Dr Zulkieflimansyah (kanan) saat acara ajang Ballona Festival Kertasari, Kabupaten Sumbawa Barat, Minggu (23/7/2023) (ANTARA/Humas Pemkab Sumbawa Barat)

Mataram (ANTARA) - Gubernur Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) Dr Zulkieflimansyah mengatakan, ajang Ballona Festival Kertasari merupakan langkah awal untuk mendukung promosi pariwisata khususnya di wilayah Kabupaten Sumbawa Barat.

"Ajang ini merupakan langkah awal untuk peningkatan promosi pariwisata di Sumbawa Barat," kata Dr Zulkieflimansyah saat membuka acara tersebut di Batu Rusung Desa Labuhan Kertasari, dalam keterangan tertulisnya, Minggu.

Ia mengatakan, perjalanan panjang selalu harus diawali dengan langkah awal, sehingga apa yang diharapkan bisa terwujud untuk meningkatkan pertumbuhan ekonomi masyarakat.

Selain itu, diharapkan penguatan promosi melalui media sosial, sehingga potensi pariwisata di Sumbawa Barat ini bisa menjadi daya tarik bagi wisatawan yang datang berkunjung.

"Tetap kompak, harmonis dan mudah - mudahan ke depan program yang dilaksanakan bisa bermanfaat bagi masyarakat," katanya.

Sementara itu, Ketua Panitia Ballona Festival Kertasari, Syamsul rizal menyampaikan ucapan terimakasih karena telah dipercayakan kepada pemuda untuk menyusun konsep kegiatan dan melaksanakannya.

"Kegiatan dengan semangat gotong royong memberikan ruang bagi para Pemuda Labuhan Kertasari dapat mengabarkan kepada dunia bahwa anak Kertasari bisa bersaing," katanya.

Sementara itu, Ketua Bapemperdsa DPRD KSB Andi Laweng selaku pembina mengatakan, salah satu wujud dari motivasi dilaksanakannya kegiatan tersebut adalah adat istiadat sudah hampir hilang, akan tetapi di Desa Labuhan Kertasari masih ada.

"Semangat gotong royong masyarakat luar biasa, dan Ballona Festival Kertasari sudah masuk dalam kalender even provinsi," katanya.

Pihaknya berharap ajang ini bisa menjadi even nasional, sehingga bisa meningkatkan investasi dan pertumbuhan ekonomi masyarakat.

"Satu yang menjadi pegangan kami dalam menjalankan tugas dan tanggungjawab yaitu Siri/rasa malu. Dan yang menjadi prinsip hidup kami masyarakat Desa Labuhan Kertasari adalah Taro ada taro gau (konsisten)," katanya.