Praya, Lombok Tengah (ANTARA) - Pemerintah Kabupaten Lombok Tengah, Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) bersama Badan Pertanahan Nasional (BPN) memberikan ratusan sertifikat Program Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap (PTSL) 2023 kepada masyarakat Desa Lantan, Kecamatan Batukliang Utara. "Jumlah sertifikat ini diberikan sebanyak 227 bidang," kata Bupati Lombok Tengah Lalu Fathul Bahri di Praya, Senin.
Ia mengatakan program PTSL salah satu program pemerintah untuk membantu dan memudahkan masyarakat mendapatkan sertifikat tanah secara gratis. Selain itu, program sertifikat ini cukup penting bagi masyarakat untuk mengantisipasi sengketa serta perselisihan sesama warga pada masa mendatang. "Program ini untuk memberikan kepastian hukum terhadap tanah yang dimiliki warga," katanya.
Sertifikat yang diberikan secara gratis ini bisa dimanfaatkan oleh masyarakat untuk menjadi modal usaha atau jaminan pinjaman modal di bank, sehingga masyarakat bisa mengembangkan usaha dan hasilnya bisa menyekolahkan anak-anak. "Sertifikat ini bisa dipakai untuk jaminan modal usaha di bank," katanya.
Oleh karena itu, ia berharap kepada masyarakat yang mendapat program itu untuk bisa memanfaatkan sertifikat dengan baik, sehingga bisa meningkatkan pertumbuhan ekonomi masyarakat. "Manfaatkan program ini untuk peningkatan ekonomi di Lombok Tengah," katanya.
Baca juga: Menteri ATR/BPN bagikan sertifikat tanah sambil blusukan di Bali
Baca juga: ATR/BPN terbitkan edaran baru menyangkut kawasan IKN
Ia mengatakan program ini membantu masyarakat untuk mendapatkan sertifikat gratis karena biaya pembuatan sertifikat secara mandiri cukup mahal. Ia mengatakan Presiden Jokowi melaksanakan Program PTSL dengan harapan bisa meringankan beban masyarakat dalam hal pembuatan sertifikat tanah dan meningkatkan pelayanan. "Sertifikat ini bisa membantu masyarakat mendapatkan kepastian hukum atas tanah yang dimilikinya," katanya.
Berita Terkait
BPN mulai bagikan sertifikat tanah Program PTSL di Lombok Tengah
Selasa, 20 Agustus 2024 13:39
Sustainable land use management for welfare improvement
Sabtu, 29 Juni 2024 21:59
Land certificates provide peace of mind from misuse: Minister
Senin, 10 Juni 2024 4:48
AHY: Sertifikat tanah beri ketenangan dari penyalahgunaan
Minggu, 9 Juni 2024 18:09
Nilai tambah PTSL 100 hari terakhir capai Rp250 triliun
Minggu, 9 Juni 2024 17:53
certified through PTSL program: Minister
Senin, 29 April 2024 5:28
Program PTSL di Lombok Tengah mulai dikerjakan
Kamis, 29 Februari 2024 15:13
Menteri Agraria serahkan sertifikat PTSL kepada warga Mataram
Kamis, 25 Januari 2024 20:16