Pelita Jaya membuka kualifikasi BCL Asia kemenangan 94-79

id Pelita Jaya Jakarta,BCL Asia,basket

Pelita Jaya membuka kualifikasi BCL Asia kemenangan 94-79

Pelita Jaya Basketball Kevin Omell Chapman (kiri) dihadang pebasket NS Matrix Deers Jordan Tolbert (kanan) dalam kualifikasi putaran kedua FIBA Basketball Champions League (BCL) Asia 2024 di Britama Arena, Jakarta, Selasa (23/4/2024). Pelita Jaya Basketball mengalahkan klub basket asal Malaysia itu dengan skor 94-79. ANTARA FOTO/M Risyal Hidayat/tom.

Jakarta (ANTARA) - Pelita Jaya Jakarta membuka kualifikasi Basketball Champions League (BCL) Asia dengan kemenangan 94-79 atas tim asal Malaysia NS Matrix Deers di Britama Arena, Jakarta, Selasa.
 

Bermain di hadapan PJ Holic, Pelita Jaya mengawali kuarter pertama dengan baik. dengan tembakan tiga angka pemain inti JaQuori Mc Laughlin yang membuat Pelita Jaya memimpin 14-4.

Pemain asal Amerika Serikat Kevin Mc Daniels memperlebar keunggulan Pelita Jaya dengan 27-12 sebelum kemudian pemain NX Matrix Deers Wee Yiang De melakukan jump shot untuk memperkecil skor di kuarter pertama dengan 16-27.

NS Matrix Deers lebih menggebrak di kuarter kedua. Mereka mencetak tujuh poin beruntun dengan dua kali free throw Yi Hou Wong untuk memangkas jarak menjadi 35-39.

Beruntungnya, tembakan tiga poin Andakara Prastawa dan Kevin Mc Daniels menjauhkan lagi keunggulan Pelita Jaya dengan 50-38. Di detik-detik akhir, Tian Yuen Kuek mencetak tembakan dua poin untuk menutup skor 40-50 di kuarter kedua.

Memasuki kuarter ketiga, NS Matrix Deers kembali mencetak tujuh poin beruntun dengan diakhiri dunk Jordan Tolbert untuk memangkas jarak poin menjadi 47-51 sekaligus memaksa pelatih Pelita Jaya Johannis Winar melakukan time out.

Selepas time out, Pelita Jaya bermain lebih baik. Namun, perlawanan ketat NX Matrix Deers pada kuarter ketiga membuat Pelita Jaya hanya menang satu poin pada kuarter ini dengan mencetak 21 poin, dengan NS Matrix yang mencetak 20 poin.

Pelita Jaya lalu bermain semakin nyaman di kuarter keempat dengan memanfaatkan kelelahan NS Matrix Deers.

Sang juara Indonesian Basketball League (IBL) tiga kali itu mampu menjaga keunggulan dua digit poin untuk menutup kuarter terakhir dengan kemenangan 94-79.

Kevin Mc Daniels memimpin Pelita Jaya dengan 24 poin, tujuh rebound, dan tiga. Diikuti JaQuori Mc Laughlin dengan 21 poin, tiga rebound, dan enam asis, dan Andakara Prastawa dengan 16 poin, tiga rebound, dan lima asis.

Baca juga: Perbasi panggil 14 pemain untuk ikuti TC kedua timnas
Baca juga: Dewa United meraih 10 kemenangan beruntun kalahkan Bali United skor 113-81


Dari NS Matrix Deers, Chun Hong Ting menjadi pencetak poin tertinggi dengan 24 poin dan satu rebound. Catatan Chun diikuti Jordan Tolbert yang mencatatkan double-double dengan 16 poin, 13 rebound, dan dua asis, dan Taishaun Johnson yang mencatatkan 15 poin, lima rebound, dan lima asis.

Kemenangan ini membuat Pelita Jaya memuncaki klasemen sementara Grup A dengan dua poin. Pelita Jaya akan kembali bermain pada besok ketika menghadapi tim sesama Indonesia Prawira Harum Bandung di Britama Arena, Rabu (24/4) pukul 20.00 WIB.

Setelah fase kualifikasi, dua tim teratas di ronde kedua akan melaju ke babak utama. Sampai saat ini FIBA hanya memperkirakan bahwa babak utama BCL Asia 2024 akan berlangsung pada bulan Juni mendatang.