Taliwang (ANTARA) - Wakil Bupati Sumbawa Barat, Fud Syaifuddin mengimbau kepada masyarakat khususnya para pedagang di pasar untuk memakai masker saat beraktivitas untuk mencegah penyebaran covid-19.
"Saya mengimbau para penjual di pasar untuk memakai masker ketika berjualan, untuk menghindari penyebaran virus Corona ini," katanya saat membagikan masker di Pasar Tanamira Taliwang, Senin.
Pembagian masker dilakukan Bang Fud bersama Kajari KSB, Nursiwan, Kasdim 1628/SB, Mayor Inf Achmad Nurodin Hidayat, Wakapolres, Kompol Teuku Ardiansyah, dan sejumlah kepala Organisasi Perangkat Daerah.
Menurut Wakil Bupati yang akrab disapa Bang Fud, pasar adalah tempat berkumpulnya warga dari berbagai wilayah sehingga harus hati-hati.
"Saya ingatkan bagi para pedagang, jika tidak mau memakai masker maka lebih baik tidak usah jualan," tegas Bang Fud.
Selain memakai masker, bang Fud juga mengajak para penjual untuk memakai kaos tangan dan menyediakan tempat cuci tangan di beberapa tempat strategis yang sering dilewati warga.
"Pakai kaos tangan, karena penyebaran Covid-19 sangat cepat melalui tangan," tuturnya.
Bang Fud juga terus menghimbau masyarakat untuk hidup sehat dan bersih dalam menghadapi dan mencegah Covid-19.
Berita Terkait
Wakil Bupati Sumbawa Barat perintahkan kepala desa terapkan jam malam
Kamis, 14 Mei 2020 0:07
Update COVID-19 di Sumbawa Barat: satu pasien positif dan 10 pasien hasil swab-nya negatif
Senin, 11 Mei 2020 2:54
Wabup Sumbawa Barat: ASN diharapkan ttap bekerja namun tetap waspada
Senin, 20 April 2020 17:25
Pariwisata Sumbawa Barat Tidak Kalah Dengan Banyuwangi
Jumat, 6 April 2018 6:26
Wabup : Sinergi Semua Elemen Kunci Kemajuan Pendidikan
Jumat, 23 September 2016 19:39
Wabup Sumbawa Barat Prihatin Maraknya Kekerasan Terhadap Guru
Rabu, 31 Agustus 2016 23:05
KSB Jadikan Sholat Berjamaah Indikator Penilaian Mutasi
Senin, 8 Agustus 2016 11:39
Wabup: Anggota Paskibraka Harus Jadi Contoh di Masyarakat
Senin, 8 Agustus 2016 11:09