Bima (ANTARA) - Anggota Satuan Res Narkoba Polres Bima Kota menggrebek sebuah rumah terduga pengedar narkotika dan berhasil menangkap seorang wanita berinisial NA (37) di Kelurahan Ule Kecamatan Asakota, Kota Bima, Jumat (10/7).
Saat NA ditangkap di kediamannya itu, polisi mendapatkan barang bukti narkoba jenis sabu seberat 2,78 gram yang disimpan di dalam saku celananya.
Di hadapan polisi, NA mengaku bahwa barang bukti Narkoba tersebut adalah miliknya.
Kapolres Bima Kota melalui Kasat ResNarkoba, Iptu Ramli SH saat ditemui di Kota Bima, Jumat, mengungkapkan, penangkapan berawal dari informasi masyarakat bahwa di rumah terduga lingkungan Al-Khilal Kelurahan Ule tersebut sering dijadikan lokasi transaksi Narkoba.
Menindaklanjuti informasi tersebut Kasat Reskrim dan Katim Opsnal Bripka Taufarrahman SH mengumpulkan tim gabungan untuk terjun ke lokasi dan menangkap terduga.
Setelah sampai di TKP, di bawah perintah Kasat Narkoba, sekitar pukul 12.00 WITA anggota langsung menggrebek sebuah rumah dan berhasil mengamankan seorang wanita yang diduga pengedar narkoba jenis sabu.
Di hadapan ketua RT dan warga setempat, polisi menggeledah badan dan seisi rumah terduga dan mendapatkan barang bukti Narkoba yang dimasukan ke dalam delapan lembar plastik klip dan disimpan di saku celana terduga.
Selain Barang bukti sabu, polisi juga mengamankan satu rangkaian bong, satu tabung kaca, satu sumbu, tiga platik pipet, dan satu telepon genggam merek Samsung serta uang sebesar Rp800 ribu.
Pelaku dan barang bukti lalu dibawa ke Mapolres Bima Kota untuk menjalani proses lebih lanjut.
Berita Terkait
China minta AS tak ragukan niatnya berantas peredaran fentanil
Rabu, 27 November 2024 4:47
Polisi membantah tuduhan tak profesional tangani kasus narkoba
Selasa, 26 November 2024 6:54
MPR mendukung penguatan intelijen berantas peredaran narkoba di tanah air
Selasa, 26 November 2024 5:51
Mandalika jadi lokasi kelurahan bersih dari narkoba di Mataram
Senin, 25 November 2024 16:59
Polisi tangkap pemilik Narkoba 5 kilogram di Lombok Timur
Senin, 25 November 2024 11:00
Polisi amankan 25 orang di kampung narkoba Surabaya
Sabtu, 23 November 2024 11:52
Penyeludupan 19 kilogram sabu-sabu di Sulteng digagalkan BNN dan Bea Cukai
Jumat, 22 November 2024 13:04
BNNK usul bantuan alat tes urine narkoba di Mataram
Jumat, 22 November 2024 12:47