Dukung penanganan COVID-19, PLN UIP Nusra salurkan bantuan APD

id PLN UIP Nusra,Bantuan APD,Virus Corona

Dukung penanganan COVID-19, PLN UIP Nusra salurkan bantuan APD

Jajaran PLN UIP Nusra menyerahkan bantuan APD kepada Manajer Humas dan Marketing Rumah Sakit Risa Mataram, Dr Hj Asri Dwina Prihatni, di kantor PLN UIP Nusra, Jumat (14/8/2020). Foto PLN UIP Nusra

Mataram (ANTARA) - PT PLN Unit Induk Pembangunan Nusa Tenggara (UIP Nusra) secara aktif terus mendukung pencegahan penyebaran virus corona atau COVID-19 di Nusa Tenggara Barat.

PLN UIP Nusra menyerahkan bantuan alat pelindung diri (APD) yang ditujukan untuk tenaga kesehatan yang berjuang digaris depan penanganan COVID-19. Penyerahan bantuan tersebut diterima langsung oleh Manajer Humas dan Marketing Rumah Sakit Risa Mataram, Dr Hj Asri Dwina Prihatni, di kantor PLN UIP Nusra, Jumat (14/8).

Bantuan yang diserahkan berupa APD sejumlah 62 pcs, masker medis 250 box dan masker N95 sebanyak 40 pcs.

"Kami sangat berterimakasih kepada PLN karena APD sangat dibutuhkan saat ini. Sebab sesuai anjuran, APD hanya sekali pakai, tapi kami pakai sampai lima kali tergantung situasi penanganan. Tapi protokol COVID-19 dari WHO sangat kami terapkan," kata Dr Hj Asri Dwina.

Dalam kesempatan yang sama, Pejabat Operasi K3 dan Keamanan PLN UIP Nusra, Nasrulloh juga menyampaikan terima kasih kepada para tenaga medis yang terus berjuang tanpa mengenal lelah di garis depan penanganan COVID-19.

"Semoga bantuan yang kami serahkan hari ini, dapat bermanfaat, dan memberikan andil yang maksimal dalam penanggulan penyebaran virus corona, untuk menekan angka penyebarannya, memang diperlukan peran serta, dan kepedulian kita semua," kata Nasrulloh.

Dalam waktu dekat, PLN UIP Nusra juga akan melaksanakan program PLN Peduli Sesama. Program tersebut merupakan wujud kepedulian insan PLN yang mendonasikan sebagian penghasilannya untuk turut andil dalam penanganan pandemi COVID-19.

Program PLN Peduli Sesama tersebut direncanakan akan menyalurkan bantuan berupa alat pelindung diri, masker, hand gloves, dan face shield.

"Sebagai BUMN, kami komitmen untuk hadir dan mengambil peran untuk membantu tenaga medis dan masyarakat dalam menangani pandemi ini, semoga yang kami lakukan ini dapat meringankan beban dan terutama menjadi pesan dukungan semangat kepada rekan-rekan tenaga medis," ucap Nasrulloh.