Mataram (ANTARA) - Inter Milan kontra Empoli dalam lanjutan Serie A Italia akan digelar di Stadion San Siro pada Selasa (24/1) pukul 03.45 WIB.
Performa Inter dari lima laga terakhir menunjukkan performa positif dengan 4 kemenangan dan 1 seri. Sebaliknya Empoli hanya meraih 2 kemenangan, 2 seri dan 1 kalah.
Laga ini bagi Inter sangat penting untuk mampu menggeser posisi rival sekota, AC Milan yang sampai sekarang masih bertengger peringkat 2 klasemen Serie A atau selisih 1 poin. Di mana Inter 37 poin sedangkan AC Milan 38 poin.
Terlebih lagi, Inter bermain di hadapan pendukung fanatiknya sehingga kemenangan harga mati.
Klasemen
Inter peringkat 3 (12 menang, 1 seri, 5 kalah, 37 poin).
Empoli peringkat 12 (5 menang, 7 seri, 6 kalah, 22 poin).
Head to head
Dari lima laga di semua kompetisi antara Inter vs Empoli, semuanya dimenangkan oleh Inter.
(7 Mei 2022) Inter vs Empoli 4-2
(20 Jan 2022) Inter vs Empoli 3-2
(28 Okt 2021) Empoli vs Inter 0-2
(27 Mei 2019) Inter vs Empoli 2-1
(29 Des 2018) Empoli vs Inter 0-1
Prediksi pemain
Inter Milan (3-5-2): Andre Onana, Milan Skriniar, Francesco Acerbi, Alessandro Bastoni, Matteo Darmian, Nicolo Barella, Hakan Calhanoglu, Henrikh Mkhitaryan, Federico Dimarco, Lautaro Martinez, Edin Dzeko.
Empoli (4-3-1-2): Guglielmo Vicario, Tyronne Ebuehi, Ardian Ismajli, Sebastiano Luperto, Fabiano Parisi, Jean Akpa, Razvan Marin, Filippo Bandinelli, Tommasso Baldanzi, Francesco Caputo, Martin Satriano.
Prediksi skor
inter vs Empoli 3-0