DPO curanmor di Bima didor polisi karena kabur saat penangkapan

id curanmor di Bima,DPO curanmor di Bima,DPO curanmor didor,Polres Bima Kota,Kapolres Bima Kota AKBP Rohadi

DPO curanmor di Bima didor polisi karena kabur saat penangkapan

Pelaku pencurian sepeda motor inisial  R Alias O (25) yang selama ini menjadi target dan masuk dalam Daftar Pencarian Orang (DPO), terpaksa dilumpuhkan senjata api oleh Sat Reskrim Polres Bima, karena kabur saat ditangkap.

Mataram (ANTARA) - Pelaku pencurian sepeda motor inisial  R Alias O (25) yang selama ini menjadi target dan masuk dalam Daftar Pencarian Orang (DPO), terpaksa dilumpuhkan senjata api oleh Sat Reskrim Polres Bima, karena kabur saat ditangkap.

Kapolres Bima Kota AKBP Rohadi mengatakan, anggotanya yang bekerja keras selama dua hari terakhir ini, mengejar dan memburu pelaku dan  berhasil menangkapnya.

"DPO Kawakan ini, terpaksa dengan tindakan tegas terukur, meletakan peluru di kakinya, akibat melawan dan hendak kabur," katanya.

R alias O yang sudah lama diburu, akhirnya mendapatkan informasi keberadaan pelaku di tempat persembunyiannya pada Rabu.

"Tim Puma 1 lebih dulu mengamankan dua terduga penadah alias pembeli sepeda motor hasil curian pelaku," katanya.

Berdasarkan informasi masyarakat dan keterangan yang diperoleh dari dua penadah ini, Tim Puma 1 bergerak menangkap pelaku di tempat persembunyiannya di wilayah Kalodu Langgudu, Kabupaten Bima.

Dengan rute yang begitu berat, naik dan turun gunung, Tim Puma 1 berhasil menangkap pelaku yang merupakan warga Kabupaten Bima ini.

Saat ditangkap, pelaku kooperatif dan mengakui, beraksi di sejumlah lokasi di wilayah Kota Bima atau setidaknya di wilayah hukum Polres Bima Kota.

Namun, saat Tim Puma 1 menggiring pelaku di rumahnya, pelaku berontak dan melawan hendak kabur.

"Tim Puma 1 yang sudah mengingatkan pelaku agar tidak melawan dan kabur dengan tembakan peringatan ke atas udara, pelaku yang sudah hilang pikiran sehatnya, tetap berusaha kabur. Dengan terpaksa Tim Puma 1 mengambil tindakan tegas terukur, melumpuhkan korban tepat di kakinya," katanya.

Barang bukti hasil kejahatan yang dilakukan pelaku yang berhasil diamankan Tim Puma 1, sambung Kasi Humas menjelaskan, 6 unit sepeda motor berbagai merk.

"Kini pelaku dan dua penadah berikut barang bukti, telah diamankan di Mako Polres Bima Kota untuk ditindaklanjuti sebagaimana hukum yang berlaku," katanya.