"Kekuatan Malaysia cukup merata, namun kami mendapat keuntungan karena empat pemain Malaysia termasuk kapten tim yang di Asia Cup 2022 absen karena ditarik mempersiapkan diri tim hoki outdoor mereka untuk Asian Games 2023," kata Irwan kepada ANTARA.
Pada SEA Games 2023, Indonesia tampil apik sejak awal. Pada babak penyisihan Indonesia mengantongi empat kemenangan.
Pada awal laga Senin (1/5), Prima dan kawan-kawan menang atas Singapura dengan skor 7-0. Sehari setelahnya mengalahkan Thailand dengan skor 3-0.
Lalu Indonesia menang telak atas Filipina 20-0 pada Rabu (3/5). Lanjut menang atas tuan rumah Kamboja dengan skor 6-1 sehari setelahnya.
Pada babak penyisihan, Indonesia hanya kalah dari Malaysia dengan skor 2-3. Hasil tersebut membuat Indonesia melaju ke final dengan status runner-up.
Namun skuad asuhan Dhaarma Raj membalasnya di partai puncak sekaligus memastikan medali emas.